Cendrana Dorong Pembenahan Pulau Libukang
PALOPO, TEKAPE.co – Tak jauh dari pusat Kota Palopo, terdapat sebuah pulau, yang bernama Pulau Libukang.
Pulau dengan yang berjarak sekitar 2 kilometer dari Pusat Kota ini memiliki luas sekitar 8 Ha.
Libukang merupakan salah satu destinasi wisata ini, merupakan pulau yang sakral bagi mereka keturunan Wija Tau Libukang atau penduduk asli Libukang.
Pulau yang menawarkan panorama alam serta hamparan laut ini juga kental dengan budaya dan adat istiadatnya.
Salah satu keturunan penduduk asli Pulau Libukang atau Wija Tau Libukang, yang juga merupakan anggota DPRD Kota Palopo, Cendrana Saputra Martani, mendorong pembenahan Pulau Libukang tersebut.
Cendrana berharap, Pemerintah Kota Palopo, membenahi Pulau Libukang, sehingga terjaga kelestarian alamnya.
“Saya dan beserta rumpun keluarga Wija Libukang sangat mencintai Pulau Libukang ini. Kami berharap Pulau Libukang dapat terawat kelestarian alamnya, sekaligus juga dapat memberikan dampak positif pada sisi ekonomi, tanpa merubah subtansi dari Pulau Libukang itu sendiri,” ujarnya, Kamis, 2 Januari 2020.
Selain melakukan kunjungan, para rombongan terdiri dari rumpun keluarga serta rombongan pemerintah kota yang diwakilkan Plt Kadis PUPR Kota Palopo, Anshar Dachri, juga menziarahi makam para leluhur Wija Tau Libukang.
Dalam kunjungan itu, terlihat mereka melakukan sharing program membenahi dan mengelolah Pulau Libukang agar menjadi salah satu destinasi penting bagi Kota Palopo.
Ini juga dapat meningkatkan perekonomian warga pesisir, terutama bagi penduduk asli Pulau Libukang. (bolang)
Tinggalkan Balasan