Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Cara Aman Konsumsi Kurma Bagi Penderita Diabetes

Kurma. (ist)

JAKARTA, TEKAPE.co – Kurma menjadi salah satu santapan yang hampir selalu hadir di bulan Ramadan. Namun, rasanya yang manis dan kandungan gulanya yang tinggi membuat konsumsi kurma untuk pengidap diabetes perlu diperhatikan kembali.

Diabetes sendiri merupakan penyakit yang disebabkan oleh tingginya kadar gula dalam darah. Jika tak ditangani dengan tepat, penyakit ini bisa mengancam nyawa.

Kurma sendiri dikenal sebagai salah satu buah dengan kandungan gula yang tinggi. Mengutip Healthline, setiap 100 gram kurma yang umum ditemukan di supermarket mengandung sejumlah nutrisi seperti berikut ini: Orang dengan diabetes harus membatasi asupan gula tidak lebih dari 25 gram per hari. Termasuk di antaranya gula yang terdapat pada nasi, minuman, dan kudapan.

BACA JUGA:
Minuman Penambah Imunitas Tubuh dan Cara Membuatnya

  • 277 kalori
  • 75 gram karbohidrat
  • 7 gram serat
  • 2 gram protein
  • 20 persen kebutuhan harian kalium
  • 14 persen kebutuhan harian magnesium
  • 15 persen kebutuhan harian mangan
  • 5 persen kebutuhan harian zat besi
  • 12 persen kebutuhan harian vitamin B6.

Tak hanya itu, kurma juga mengandung antioksidan yang tinggi, yang dapat berkontribusi pada banyak manfaat kesehatan.

Namun, kandungan gula pada kurma yang tinggi menjadi ‘lampu kuning’ bagi orang dengan diabetes.

Ada beberapa tips mengonsumsi kurma untuk pengidap diabetes. Berikut di antaranya.

BACA JUGA:
Ciri-ciri Asam Lambung Naik, Kenali Penyebabnya dan Cara Pengobatannya

1. Konsumsi kurang dari 2 buah

Pengidap diabetes disarankan membatasi asupan kurma tidak lebih dari 2 buah per hari atau sekitar 20 gram karbohidrat, tergantung pada jenis kurma itu sendiri.

“Untuk penyandang diabetes, 1-2 buah kurma ini enggak jadi masalah,” ujar dokter spesialis penyakit dalam, Rudy Kurniawan, dalam sebuah wawancara.

2. Tidak dibuat jus


Selain itu, pengidap diabetes juga disarankan mengonsumsi kurma secara utuh tanpa diproses menjadi jus. Pengolahan dapat menurunkan kadar serat yang dibutuhkan pengidap diabetes untuk memperlambat proses penyerapan karbohidrat dalam tubuh.

3. Tidak dikonsumsi sekaligus

Pengidap diabetes disarankan tidak mengonsumsi kurma sekaligus. Alih-alih sekaligus, Anda disarankan untuk ‘menyicil’ konsumsi kurma.

Caranya, Anda bisa memberi jarak antara memakan kurma yang pertama dengan kurma yang kedua. Beri jarak setidaknya 60 menit.

4. Perbanyak minum air putih

Setelah memakan kurma, penderita diabetes tidak disarankan untuk mengonsumsi minuman manis. Alih-alih minuman manis, perbanyak asupan air mineral.

Demikian tips mengonsumsi kurma untuk pengidap diabetes yang bisa Anda ikuti saat Ramadan nanti. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini