Bupati Toraja Utara dan Dinsos Kunjungi Korban Kebakaran di Ma’dong
TORAJA UTARA, TEKAPE.co – Bupati Toraja Utara, Frederick Victor Palimbong, bersama Dinas Sosial Kabupaten Toraja Utara mengunjungi korban kebakaran di Lembang Ma’dong, Kecamatan Denpina, Minggu (25/1/2026).
Dalam kunjungan tersebut, Bupati yang akrab disapa Broo Dedy menyerahkan bantuan sekaligus memberikan dukungan moril kepada keluarga korban yang rumahnya ludes terbakar.
Diantara bantuan yang diserahkan adalah kebutuhan dasar, berupa tenda, selimut, beras, telur, indomie, minyak goreng, gula, sandang anak, sandang dewasa, terpal dan lain-lain.
BACA JUGA:
Rumah Panggung di Toraja Utara Ludes Terbakar, Tak Ada Damkar Tiba di Lokasi
Ia menegaskan, kehadiran pemerintah di tengah masyarakat yang tertimpa musibah merupakan tanggung jawab mutlak.
“Kalau saya tidak sedang dinas luar, saya pasti menyempatkan diri turun langsung ke lokasi terdampak musibah. Itu sudah tanggung jawab kami selaku pemerintah daerah. Masyarakat itu bagian dari diri kita,” ujar Bupati, Senin (26/1/2026).
Bupati mengaku prihatin atas musibah yang menimpa warganya dan berharap korban diberi ketabahan.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Toraja Utara, Elias Madi Para’pak, mengatakan bantuan yang disalurkan mungkin tidak besar secara materi, namun bentuk kepedulian pemerintah diharapkan bisa meringankan beban korban.
“Sehari setelah kejadian, kami bersama Pak Bupati langsung turun lapangan membawa bantuan. Semoga keluarga yang tertimpa musibah diberi ketabahan oleh Tuhan,” ujarnya.
Diketahui, sehari sebelum peristiwa kebakaran, Bupati baru tiba dari perjalanan dinas luar daerah.
Meski demikian, sehari pascakejadian ia langsung berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk mengunjungi korban di Ma’dong.
Adapun bantuan yang disalurkan berupa kebutuhan pokok serta perlengkapan dasar lainnya bagi keluarga terdampak kebakaran.
(Erlin)



Tinggalkan Balasan