Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Bawaslu Luwu Lantik Tiga Anggota Panwascam Baru

LUWU, TEKAPE.co – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Luwu melaksanakan rapat evaluasi hasil pengawasan tahapan Pilkada tahun 2018 bagi para Panwascam se Luwu yang dirangkai dengan pelantikan penggantian anggota Panwascam Kamanre dan Walenrang Utara (Walut), di Hotel Agro Latuppa, Kota Palopo, Selasa 28 Agustus 2018.

Anggota Panwascam yang dilantik yakni Panwascam Kamanre, Akmal dan Nurhayati, dan Panwascam Walenrang Utara, Anton Sujarwo.

Usai melantik, Ketua Bawaslu Luwu, Abd Latif Idris, menyampaikan kepada para Anggota Panwascam untuk menjaga integritas serta profesionalitas serta solid dalam mengawal demokrasi kedepan.

“Saya harap Anggota Panwascam untuk menjaga integritas serta profesionalitas serta solid dalam mengawal demokrasi kedepan,” ujar Abd Latif.

Untuk diketahui, Rapat evaluasi hasil pengawasan tahapan Pilkada 2018 bagi para Panwascam se Luwu yang dirangakai dengan pelantikan PAW Panwascam yang digelar 28-29 Agustus 2018 ini dihadiri oleh Ketua Bawaslu Luwu, Abd Latif Idris, Anggota Bawaslu, Kaharuddin, serta para Panwascam se Luwu. (ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini