Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Bawa Spirit Pembentukan Provinsi Luwu Raya, Achmad Badawi Nyatakan Siap Maju di Pileg 2019

PALOPO, TEKAPE.co – Salah seorang pemilik sejumlah sekolah di tana Luwu, H Achmad Badawi SAg SKom MPd MKes, menyatakan sikap siap maju bertarung di Pileg 2018 lewat Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Hal itu disampaikan saat jumpa pers, usai acara buka bersama di kediamannya, Jl Camaraya No 9 Permata Hijau, Kelurahan Temmalebba, Kota Palopo, Jumat 8 Juni 2018.

Pendiri yang juga Ketua Komunitas Lintas Nusantara se Luwu Raya, ini menyatakan sikap siap bertarung maju di DPRD Provinsi Sulsel dari Dapil Luwu Raya (Palopo, Luwu, Luwu Utara, dan Luwu Timur), karena spirit untuk memperjuangkan pembentukan Provinsi Luwu Raya.

Baginya, Pembentukan Provinsi Luwu Raya menjadi harga mati untuk diperjuangkan. Sebab wacana ini adalah keinginan mayoritas masyarkat Luwu Raya ini.

“Meski kedepan, misi pembentukan Provinsi Luwu Raya ini di luar garis partai, namun saya siap memperjuangkan keinginan mayoritas masyarakat Luwu Raya ini,” tegas Ketua Hipmikindo (SulSel) ini.

Untuk diketahui, H Achmad Badawi ini merupakan mantan ketua sejumlah organisasi kepemudaan dan mahasiswa semasa kuliah. Ia mantan Ketua Cabang PMII Palopo, GP Anshor Palopo, dan sejumlah organisasi lainnya.

Ia juga dipercaya sebagai penasehat di beberapa organisasi kewartawanan, dan juga pendiri sejumlah yayasan yang bergerak di bidang pendidikan. (del)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini