Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Babinsa Koramil Padang Sappa dan Warga Gotong Royong Bangun Tempat Ibadah

LUWU, TEKAPE.co – Babinsa dari Koramil 1403/04/Padang Sappa, Serka Muh. Ali, bersama warga setempat bergotong royong membangun Tempat Ibadah Gereja Katolik di Kelurahan Pattedong, Kecamatan Ponrang Selatan, Kabupaten Luwu, Sabtu, 14 Desember 2019.

Sebagai ujung tombak dan motivator serta pengayom warga di wilayah, Babinsa sangatlah berperan dalam berbagai bentuk kegiatan, apalagi dalam pembangunan sarana ibadah.

“Kita melaksanakan gotong royong membantu warga  membangun tempat ibadah gereja katolik, dimana Seluruh warga bahu membahu, bersama-sama membangun tempat ibadah ini,” ujar, Danramil Padang Sappa, Kap Inf, Arsid.

Kap Inf Arsid, menyampaikan agar kebersamaan dan toleransi beragama antar warga harus terus terjaga dan sama-sama saling membantu apabila ada kegiatan.

“Kami ucapkan terima kasih atas kebersamaan warga dan tetap menjaga tradisi gotong royong dalam setiap pelaksanaan kegiatan,” terangnya.

Sementara itu, salah seorang warga, menyampaikan ucapan terima kasih karena telah dibantu oleh anggota Koramil Padang Sappa dalam pembangunan tempat ibadah.

“Terima kasih kepada bapak-bapak dari Koramil, karena di sela-sela kesibukannya menjaga keamanan wilayah masih sempat meluangkan waktu untuk datang membantu dan menyalurkan aspirasi kami membangun Gereja ini bersama-sama warga,” ucapnya. (ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini