Asrama Mahasiswa di Makassar Diserang, 1 Korban Tangan Putus Kena Tebas
MAKASSAR, TEKAPE.co – Sejumlah orang tak dikenal (OTK) menyerang dua asrama mahasiswa di Makassar, Sulawesi Selatan.
Insiden penyerangan itu menyebabkan satu mahasiswa mengalami luka bacok hingga putus telapak tangannya.
Kasubag Humas Polrestabes Makassar AKP Lando kepada wartawan mengatakan, penyerangan ke asrama mahasiswa menggunakan senjata tajam.
“Akibat penyerangan itu, satu korban dengan tangan terputus,” kata AKP Londo, Minggu 28 November 2021.
Penyerangan dua asrama mahasiswa itu terjadi di Jalan Sungai Limboto, Makassar, yakni masing-masing sekitar pukul 02.00 Wita dan sekitar pukul 05.00 Wita.
“Dua asrama yang diserang itu beda lorong. Kami sementara menyelidiki apa yang diserang itu ada hubungannya atau tidak,” terangnya.
Penyerangan itu terjadi begitu cepat dengan menggunakan sejumlah senjata tajam.
“Mereka menyerang menggunakan busur, bom molotov dan senjata tajam
Londo menyebutkan sejauh ini satu korban yang terdata.
Dia menambahkan, polisi masih menyelidiki kejadian penyerangan ini.
Dia juga meminta masyarakat tak terprovokasi atas insiden yang terjadi di dua asrama mahasiswa itu.
“Saya meminta kepada masyarakat agar tidak terprovokasi. Serahkan kepada kami, biar kami kepolisian yang mengusut,” pungkasnya. (ridwan)
Tinggalkan Balasan