Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Ada Perbaikan Pompa Air Baku, Layanan Perumda TM Palopo di Delapan Wilayah Terganggu

Ilustrasi (net)

PALOPO, TEKAPE.co – Perumda Tirta Makangkaluku (TM) Kota Palopo, melakukan perbaikan pada salah satu pompa air baku di IPAM 4 Mungkajang.

Perbaikan dilakukan lantaran terjadinya kerusakan.

Dalam informasi yang diterima Tekape.co, saat ini pompa air baku di IPAM 4 Mungkajang dalam proses perbaikan yang mengakibatkan kurangnya air baku ke pelanggan.

“Saat ini dilakukan penggiliran distribusi air ke pelanggan mulai 18 Januari 2025 pukul 20.00 Wita,” tulis Perumda TM Palopo.

Penggiliran distribusi air ke pelanggan

Pukul 08.00 wita sampai dengan pukul 20.00 wita.

1. Perumahan Bukit Lewadang

2. Perumahan Nirwana Sampoddo

3. Seluruh Poros Purangi sampai Sampoddo

Pukul 20.00 wita sampai dengan pukul 08.00 wita.

1. Seluruh poros Pabatan/Lewadang

2. Perumahan NSD Sampoddo

3. Perumahan Sampoddo Lestari

4. Perumahan Griya Asri Sampoddo

5. Poros Sampoddo.

“Kepada pelanggan terdampak agar menampung air pada saat giliran air mengalir, serta menggunakan air sehemat mungkin sesuai dengan peruntukannya,” tulis Perumda TM Palopo.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini