9 Gereja Terbesar di Indonesia, Sampai Dapat Menampung 35.000 Orang
TEKAPE.co – Perayaan natal merupakan hari ditunggu-tunggu oleh umat nasrani setiap tanggal 25 Desember. Hal ini menjadi spesial karena dimanfaatkan untuk berkumpul bersama keluarga. Oleh sebab itu, orang berbondong-bondong memesan tiket pesawat Air Asia, Lion Air, maupun Garuda Indonesia untuk pulang kampung.
Setelah sampai bandara tujuan, Anda dapat memakai jasa airport transfer untuk mengantarkan ke tujuan selanjutnya. Semuanya tadi dapat Anda pesan melalui aplikasi traveloka.
Gereja terbesar di Indonesia
Gereja adalah gedung untuk beribadah bagi umat kristiani. Untuk beberapa gereja sengaja dibangun di tanah luas agar dapat menampung banyak jemaat.
Selain besar, arsitektur gereja yang megah membuat siapapun ingin mengunjunginya. Salah satunya ada gereja yang mampu menampung 35.000 orang untuk beribadah. Berikut ini merupakan gereja terbesar di Indonesia.
1. Gereja Bethany, Surabaya
Gereja yang berada di Kota Surabaya ini didirikan oleh Pdt. Abraham Alex Tanuseputra pada tahun 1978. Pembangunan gereja dimulai dari tahun 1987 dan selesai di tahun 2000.
Mulai di tahun 2020, gereja ini meningkat kapasitasnya mencapai 20 ribu jemaat. Dan sampai sekarang, kapasitas Gereja Bethany sudah mencapai 35.000 orang. Hal ini menjadikannya sebagai gereja termegah di ASEAN.
2. JKI Kerajaan Allah
JKI Kerajaan Allah mulai diresmikan pada tahun 2007. Gereja ini beralamat di Jl. Arteri Utara, Komplek Grand Marina, Semarang. Setiap ibadah, gereja ini mampu menampung 12.000 umat.
Gereja ini memiliki arsitektur megah yang menyerupai stadium. Salah satu cabang JKI Kerajaan Allah ada di Yogyakarta dengan kapasitas 1500 orang.
3. GBI Mawar Sharon
Gereja yang berada di kawasan Kelapa Gading, Jakarta ini berdiri pada tahun 1992. Berdiri di lahan seluas 9.870 meter, awal konstruksi bangunan tersebut berukuran 20 x 65 meter. Tahun 1995, gereja ini sudah diresmikan Pdt. David Yonggi Cho.
Ukuran tanah yang luas dapat menampung 2.000 jemaat, kemudian kapasitasnya ditingkat menjadi 10.000 jemaat. Anda dapat mengunjungi GBI Mawar Sharon berada di Jl. Hybrida Timur, Kelapa Gading Permai, Jakarta Utara.
4. Gereja Reformed Injil Indonesia
Gereja Reformed Injil Indonesia berdiri di lahan seluas 12.000 meter persegi. Terkenal dengan keunikan bangungannya, gereja ini memiliki atap kubah yang sangat megah.
Anda dapat mengunjungi gereja ini di Kompleks GRII Jl. Industri Blok B-14 No.1, Kemayoran, Jakarta Pusat. Gereja ini mampu menampung 7000 jemaat.
5. GBI Rock
Salah satu gereja karismatik berada di Denpasar, Bali. Lokasi GBI Rock berada di Jalan Antasura, Peguyangan Kangin, Denpasar. Gereja ini memiliki kapasitas lebih dari 5.000 umat.
Mulanya, gereja ini hanya menampung 4.500 jemaat. Kemudian, tahun 2006 gereja ini melakukan renovasi dengan memperluas daya tampung sampai 5.400 orang. Hingga pada tahun 209, gereja ini resmi ditahbiskan.
6. Gereja Bethel Indonesia
Gereja Bethel Indonesia Keluarga Allah Solo sudah berdiri sejak tahun 1989. Jumlah kapasitas gereja ini mampu menampung 30.000 umat, yang terdiri dari 5000 tempat duduk di hall utama, dan 20.000 kursi lainnya.
Tidak hanya luas, Gereja ini menjadi salah satu yang terbesar di Indonesia. Terbukti dengan banyaknya media yang dimiliki seperti radio FM EL Shadai, dan TATV. Hingga saat ini, Gereja Bethel Indonesia memiliki cabang di Yogyakarta dengan kapasitas 1.500 kursi.
7. Gereja Evangelis Reformasi Indonesia
Selanjutnya, Gereja Evangelis Reformasi Indonesia memiliki bangunan gedung yang unik dan besar. Alamat gereja ini ada di Jl. Angkasa Kemayoran, Jakarta Pusat.
Keunikan dari gereja ini adalah bangunan yang memiliki atap menyerupai kubah. Selain bentuknya, ukuran lahan yang dipakai pun terbilang mengagumkan.
Gereja Evangelis Reformasi Indonesia memiliki luas 13.000 meter persegi. Gereja ini memiliki dua hall utama berukuran besar yaitu Hall Katedral Messiah dan Hall John Calvin.
Hall Katedral Messiah berlokasi di lantai 4 dan berkapasitas 5.000 umat. Sementara Hall John Calvin berada di lantai pertama dengan kapasitas 3.000 umat.
8. Gereja Bethel Tabernacle Alfa Omega
Gereja terbesar di Indonesia selanjutnya adalah Gereja Bethel Tabernacle Alfa Omega. Lokasinya berada di J Gajah Mada 114 sampai 118, Semarang.
Data Macau 4D hadir untuk Anda yang ingin merasakan keseruan dalam menebak angka. Nikmati pengalaman menegangkan setiap pengundian dan siapkan diri Anda untuk memenangkan hadiah menarik.
Kemegahan gereja ini tidak terlihat dari banggunananya, namun terlihat pula dari area parkir yang cukup luar. Luas daerah Gereja Bethel Tabernacle Alfa Omega seluas 900 meter persegi.
Gereja ini dibangun mulai dari 3 April 2006, dan selesai pada tahun 2009. Pembangunan gereja ini memiliki kapasitas 5.000 jemaat.
9. GBI Basilea
GBI Basilea memiliki kapasitas 2.500 tempat duduk namun jumlah umat mencapai 3.000 orang. Salah satu fitur gereja ini adalah majelis yang dipilih dalam pelayanan kental dengan nuansa religi. Suasana tersebut membuat proses ibadah menjadi menenangkan. (*/dirman)
Ingin Berlibur ke Jepang? Gunakan Layanan Tour Guide Jepang dari Tanogaido.com
Liburan jadi lebih aman, nyaman dan semakin berkesan.
Tinggalkan Balasan