Popda Sulteng 2022 Dipusatkan di Morowali, Dianggarkan Rp3 M, Rp1 M Diantaranya Untuk Makan dan Minum
BUNGKU, TEKAPE.co – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) se Sulawesi Tengah, yang dipusatkan di Kabupaten Morowali dianggarkan sebesar Rp3 miliar.
Popda 2022 ini akan berlangsung mulai 29 Agustus hingga 2 September, di Kabupaten Morowali.
Kadisporabupar Kabupaten Morowali, Drs Moh Adzan Djirimu MSi, menjelaskan, anggaran tersebut sudah termasuk program training center (TC) atlet, venue, uang saku, dan biaya makan minum selama Popda berlangsung.
“Untuk anggaran fisik venue lapangan dan gedung sebesar Rp1 miliar. Biaya makan dan minum Rp1 miliar, dan selebihnya pelaksanaan dan uang saku atlet dan pelatih,” terangnya.
Adzan juga mengatakan sarana dan prasarana kini tengah dipersiapkan.
“Ada beberapa lapangan yang akan direhab ringan, yakni GOR Abd Rabbie Funangsingsingko, dan Lapangan Bulutangkis Marsaoleh. Kita juga akan benahi lampu dan WC,” jelasnya.
Juga akan direhab adalah sarana tennis lapangan, arena tinju, dan lapangan basket.
Adzan mengaku, khusus anggaran untuk bonus, uang saku atlet dan pelatih juga telah disiapkan, baik pada saat TC dan pertandingan Popda,.
“Namun kita belum ada rincian berapa besarannya,” jelas Adzan Djirimu.
“Mengenai angggara bonus atlet peraih medali emas, perak dan perunggu, belum ada kita tetapkan. Nanti dilihat kondisinya,” jelas Adzan, saat ditanya soal bonus atlet.
Ia mengatakan, rincian anggaran tentang bonus tidak ada tertulis per cabor.
Untuk biaya makan minum, jelas Adzan, Kabupaten Morowali menanggung makan dan minum para atlet se Provinsi Sulawesi Tengah.
“Kontingen setiap kabupaten /kota dibatasi sebanyak 70 orang yang menjadi tanggung jawab Pemerintah Kabupaten Morowali. Ada 8 cabang olahraga tiap daerah,” terangnya.
Adzan mengatakan, Provinsi Sulawesi Tengah hanya menanggung akomodasi peserta.
Cabang olahraga yang dipertandingkan pada ajang Popda Sulawesi Tengah ini sebanyak delapan cabor, seperti sepakbola, basket, sepak takraw, bulutangkis, tinju, pencak silat, dan tennis lapangan.
“Kita berharap Popda di Kabupaten Morowali ini berlangsung sukses dan berprestasi,” harapnya.
Agar atlet Morowali dapat meraih prestasi yang diharapkan, maka akan ada program TC khusus atlet Popda Kabupaten Morowali.
Training Center ini mengusung tema ‘Dengan Semangat dan Disiplin Berlatih, Impianmu Menjadi Nyata, di Pundakmu Kami Titipkan Harga Diri Daerah Ini.’
“Ini dilakukan dalam rangka persiapan Popda yang akan dilaksanakan di Kabupaten Morowali dalam waktu dekat. TC dilaksanakan selama 1 bulan,” ujar Adzan Djirimu. (fid)
Tinggalkan Balasan