Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Wakil Bupati Sinjai Lepas Peserta Jalan Santai Sambut Hari Bhayangkara Ke-76

Wakil Bupati Sinjai Hj. Kartini Ottong melepas peserta jalan santai di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 1424 Sinjai, Minggu 26 Juni 2022. (ist)

SINJAI, TEKAPE.co – Wakil Bupati Sinjai Hj. Kartini Ottong melepas peserta jalan santai di Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 1424 Sinjai, Minggu 26 Juni 2022.

Bersama Kapolres Sinjai AKBP Rachmat Sumekar, Dandim 1424 Sinjai Letkol Inf. Ely Asyer Sitompul, yang mewakili Kajari Sinjai, Ketua Bhayangkari Cabang Sinjai Ny. Ririn Rahmat saat melepas peserta jalan santai.

Jalan santai yang diikuti personel Polres Sinjai, TNI dan masyarakat ini merupakan rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-76 yang digelar Polres Sinjai.

BACA JUGA:
Polres Morowali Gelar Jalan Sehat Sambut HUT Bhayangkara Ke-76, Hadiah Utama 2 Unit Motor

Peserta menempuh rute jalan Protokol Sinjai dan finis di Polres Sinjai, kemudian dilanjutkan dengan senam aerobik dan penarikan undian doorprize.

Kapolres Sinjai AKBP Rachmat Sumekar mengatakan, selain menyambut Hari Bhayangkara ke-76, tujuan jalan santi ini untuk menjaga kekompakan dan lebih meningkatkan sinergitas antara TNI-Polri serta terjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat Sinjai.

“Tujuannya untuk memupuk dan mempererat sinergitas dan soliditas TNI-Polri dan masyarakat dalam mewujudkan Kabupaten Sinjai yang aman dan damai,” ujarnya.

BACA JUGA:
Sambut Hari Bhayangkara yang ke-76, Polres Lampung Utara Adakan Lomba Gapleh dan Badminton

“TNI-Polri di Sinjai Kompak dan Solid, bukan hanya dalam pelaksanaan tugas saja, dalam kehidupan pun kita selalu berdampingan demi pelayanan prima kepada masyarakat serta demi keutuhan NKRI Tercinta,” pungkasnya.

(rasyid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini