Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Kursus Bahasa Jepang Terbaik: Belajar Berkenalan & Mengucapkan Salam!

ilustrasi belajar daring. (ist)

TEKAPE.COKursus bahasa Jepang terbaik tentu perlu diambil ketika anda ingin berwisata atau singgah pada Negeri tersebut. Apalagi jika anda merupakan seorang yang seringkali datang dan bersinggah di negara Jepang. Pastinya menguasai bahasanya, adalah hal penting agar Anda mudah untuk berkomunikasi. Hal tersebut tentunya akan meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas Anda saat berada di negara tersebut.

Yang Perlu Dipelajari Dalam Kursus Bahasa Jepang Terbaik

Pertama yang perlu kita perhatikan dalam sebuah kursus bahasa Jepang tentu adalah pemahaman mengenai cara berkenalan dan mengucapkan salam. 2 hal ini sangatlah penting untuk memulai sebuah percakapan dalam kehidupan sehari-hari. Jadi dengan begitu, pastikan secara efektif bagaimana cara anda berkomunikasi secara optimal.

Cara berkenalan

Pertama kita akan membahas mengenai cara berkenalan. Dalam proses perkenalan mandiri menggunakan bahasa Jepang tentunya kita harus mengetahui poin penting yang akan disampaikan. Sehingga cara berkenalan pada kondisi ini mungkin sama dengan berada di Indonesia. Beberapa poin penting untuk cara berkenalan di Jepang sendiri, bisa mencakup pada beberapa poin ini:

  • Ucapkan: はじめまして (hajimemashite).
  • Perkenalkan nama anda 私は。。。 (watashi wa).
  • Identitas atau keperluan pendukung, agar kita mendapatkan atensi lawan bicara.
  • Menutup dengan: よろしくおねがいします (yoroshiku onegaishimasu).

Saat Anda berkenalan dengan menggunakan bahasa Jepang sangat penting menggunakan kalimat pembuka awal tersebut yang nantinya ditutup dengan kalimat akhir yang telah dijelaskan.

kursus bahasa jepang online

Tentunya aktivitas berkenalan ini akan sangat penting apalagi jika anda akan berkomunikasi dengan banyak orang. Setiap hal dalam proses perkenalan ini juga harus dilakukan dengan sopan serta sesuai dengan konteks. Pastikan anda memberikan identitas atau keperluan pendukung agar nantinya lawan bicara cara mengetahui siapa anda ataupun keperluannya.

Beberapa hal dasar dalam proses perkenalan di atas pastinya bisa sangat membantu apalagi untuk Anda yang merupakan pemula dalam belajar bahasa Jepang. Jika ingin lebih ahli pastikan untuk memanfaatkan kursus bimbingan belajar bahasa Jepang terpercaya. Sehingga Anda akan jauh lebih mudah dan mendapatkan progres yang sesuai.

Mengucapkan salam

Selanjutnya Anda juga harus bisa mengucapkan salam atau sapaan dalam bahasa Jepang. Ini merupakan hal dasar yang bisa anda pelajari secara langsung. Pastinya bahasa Jepang ini bukan merupakan suatu jenis yang sulit untuk dikuasai. Jika anda memiliki niatan, artinya bisa untuk menguasai bahasa Jepang.

Berikut adalah beberapa kata sapaan yang seringkali diucapkan oleh penduduk negara Jepang:

  • おはようございます (Ohayō gozaimasu)

Penggunaan kata selamat pagi ini biasanya diberikan kepada mereka yang anda hormati atau segani. Biasanya juga digunakan untuk orang asing ataupun yang tidak terlalu dekat tetapi anda tahu bahwa dia lebih tua.

  • おはよう (Ohayou)

Sedangkan untuk penggunaan kata selamat pagi ini biasanya diberikan secara informal kepada beberapa orang yang sudah anda kenal dekat.

  • こんにちは (Konnichiwa)

Ucapan ini berarti kan selamat siang atau juga hai! Untuk orang yang tidak Anda kenal tentunya dilakukan secara formal dengan membungkuk. Sedangkan untuk orang yang sudah anda kenal tidak perlu untuk membungkuk dan bisa menurunkan kepala sedikit bila ingin menghargai.

  • こんばんは (Konbanwa)

Ini dipergunakan sebagai bentuk penggunaan kata selamat malam. Juga bisa digunakan sebagai kata sapaan hai!, tetapi hanya bisa anda gunakan saat malam hari.

Demikian beberapa hal penting yang harus anda perhatikan jika ingin belajar bahasa Jepang secara tepat. Pastikan sudah mengambil kursus bahasa Jepang terbaik agar bisa berkembang dan memiliki potensi lebih. (*/dirman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini