Peduli Sesama di Bulan Ramadan, Owner Warkop D’Linoe Bagi Paket Sembako
PALOPO, TEKAPE.co – Owner Warkop D’Linoe, Kota Palopo, membagikan paket sembako ke warga kurang mampu, Sabtu 9 April 2022.
Bantuan paket sambako yang dibagikan terdiri dari beras, terigu, gula pasir dan minuman.
“Semoga bantuan ini memberikan manfaat bagi masyarakat,” kata owner warkop D’Linor, Sapri Sahid.
Warga penerima bantuan menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan yang mereka terima.
Ramadan erat dengan makna kebersamaan dan kebaikan sehingga untuk memperdalam nilai-nilai tersebut, tidak hanya bersama keluarga terdekat namun juga menghadirkan momen spesial bagi saudara kita yang membutuhkan.
(rindu)
Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini



Tinggalkan Balasan