Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Gerindra Palopo Road Show Lakukan Pendidikan Politik

PALOPO, TEKAPE.co – Untuk memenuhi tanggung jawabnya memberikan pendidikan politik, Partai Gerindra Kota Palopo melakukan road show untuk memberikan pendidikan politik kepada masyarakat, Jumat 29 September 2017, di kediaman salah satu kader Gerindra Nureny SE, di Jalan Cakalang Kecamatan Wara Timur Kota Palopo, Sulsel.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Dewan Penasehat Mustahir Sidu SH, Sekretaris DPC Gerindra Sapar Sampetan SE, Ketua Bappilu Gerindra Andra Makkasau SE MM, dan Fungsionaris DPC Grindra Kota Palopo.

Sekretaris Gerindra Palopo, Sapar Sampetan, mengatakan, tujuan dari kegiatan ini agar setiap warga negara bangkit kesadaran politiknya, seperti menggunakan hak pilih, hak mengemukakan pendapat, dan kebebasan berkumpul dan berserikat, termasuk di dalamnya kebebasan mimbar.

“Tidak itu saja, kesadaran politik itu akan mengajari kita berdemokrasi dengan baik. Semoga dengan adanya kegiatan pendidikan politik yang kami lakukan, dapat memberikan kesadaran politik, khusus buat masyarakat Kota Palopo,” harapnya.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf dari ketua DPC Gerindra Kota Palopo Drs H Marjono, karena tidak sempat hadir dikarenakan lagi dalam perjalanan dinas kunjungan ke Kemenristek Dikti di Jakarta.

Ketua panitia Kegiatan Pendidikan Politik DPC Gerindra Palopo, Andra Makkasau, mengatakan kegiatan ini akan dilaksanakan di 9 kecamatan yang ada di Kota Palopo.

“Insya Allah kegiatan ini akan kita laksanakan di 9 kecamatan. Kita mulai dari Wara Timur, dan kita akan road show ke kecamatan berikutnya. Kita upayakan kegiatan ini berakhir pekan depan,” ucapnya. (*)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini