Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Hasil Pertandingan Liga 3: PS Luwu Kalahkan Gaswa Wajo 2-1

Suasana Permainan PS Luwu Belopa saat menghadapi Gaswa Wajo di Stadion Massenrempulu Enrekang, Jumat, 19 November 2021. (Foto: Official PS Luwu)

ENREKANG, TEKAPE.co – Tim PS Luwu Belopa menundukkan Gaswa Wajo dengan skor 2-1 dalam pertandingan sepak bola Grup E Liga 3 Zona Sulsel 2021, di Stadion Massenrempulu, Kabupaten Enrekang, Jumat, 19 November 2021, sore.

Dengan kemenangan tersebut PS Luwu saat ini mengantongi 4 poin dan berada di puncak Klasemen Grup E Liga 3 Zona Sulsel.

Pertandingan antara PS Luwu melawan Gaswa Wajo berjalan seru dan kedua kesebelasan saling menyerang untuk meraih poin penuh dalam laga kedua Grup E Liga 3 Zona Sulsel.

Tim PS Luwu yang diasuh pelatih Parambung, Pada babak pertama langsung mengambil inisiatif serangan dengan menekan pertahanan Gaswa Wajo. Serangan PS Luwu melalui kedua pemain sayap dan tengahnya merepotkan barisan pertahanan lawan.

Serangan PS Luwu akhirnya membuahkan gol pada menit ke 20 melalui kaki pemain nomor punggung 26 Raikar Dwiluyianto, yang melakukan sontekan keras yang tidak mampu diantisipasi kiper Gaswa Wajo. sehingga mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk PS Luwu.

Kedudukan 1-0 tetap bertahan hingga wasit yang memimpin pertandingan meniup peluit panjang tanda babak pertama berakhir.

Ketua PSSI Luwu, Andi Muhammad Ahkam Basmin, bersama Official dan Pemain PS Luwu Belopa

Memasuki babak kedua, Gaswa Wajo yang ketinggalan satu gol meningkatkan tempo permainan dengan mengambil inisiatif menekan pertahanan lawan.

Namun, babak kedua yang berjalan sekitar 10 menit, PS Luwu justru kembali membobol penjaga Gawang PS Wajo, pada menit ke 53 Gol di cetak Pemain PS Luwu bernomor punggung 28 Saiful, sehingga mengubah kedudukan menjadi 2-0.

Ketinggalan dua gol dari Tim yang berjuluk Bumi Sawerigading ini, Gaswa Wajo terus melancarkan serangan ke pertahanan lawannya, tetapi belum mampu menembus pertahanan PS Luwu yang bermain disiplin menjaga pertahanan.

Tak menyerah Gaswa Wajo terus berusaha mendapat gol sejumlah peluang tercipta dari kaki pemainnya namun belum berhasil membuahkan gol. Gaswa Wajo berhasil memperkecil ketinggalannya melalui gol yang di cetak Pemain bernomor punggung 7 Joviananda pada menit ke 63, sehingga merubah kedudukan menjadi 2-1.

Diakhir babak kedua kedua tim masih saling adu strategi tetapi tak ada satupun gol tambahan tercipta. Hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda babak kedua berakhir. tidak mengubah kedudukan tetap 2-1 untuk keunggulan PS Luwu.

Manager PS Luwu Belopa, Andi Mammang, menyampaikan rasa syukur atas kemenangan PS Luwu, dan apresiasi kepada para pelatih dan Pemain yang sudah menunjukkan permainan yang baik.

“Alhamdulillah, atas kemenangan PS Luwu hari ini. Untuk laga selanjutnya PS Luwu akan menghadapi Masolo United FC (Minggu,21/11/2021). InsyaAllah tim kita PS Luwu siap menghadapi Masolo FC. Aalagi besok sabtu istirahat untuk pemulihan stamina pemain, kemudian Hari Minggu laga kembali dilanjutkan,” ujar, Andi Mammang, yang juga Anggota DPRD Luwu.

Lanjut, Andi Mammang, mengatakan bahwa dalam laga selanjutnya PS Luwu kemungkinan akan menggunakan strategi yang sama. “Tapi tidak bisa dipungkiri bilamana dalam permainan nanti ada yang kita rasa harus dirubah polanya ya harus dilakukan,” terangnya.

Sebelumnya, Ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Luwu, Andi Muhammad Ahkam Basmin, berharap PS Luwu bisa terus tampil maksimal. “InsyaAllah kita doakan sama-sama semoga luwu lolos lagi,” ucap, Ahkam.

Untuk diketahui, PS Luwu Belopa tergabung dalam grup E, bersama Gasma Enrekang (tuan rumah), Masolo United FC, dan Gaswa Wajo.

Sementara Jadwal pertandingan:
Kamis, 18 November 2021.
Gaswa Wajo Vs Masolo United FC.
Gasma Enrekang Vs PS Luwu Belopa.

Jumat, 19 November 2021
PS Luwu Belopa Vs Gaswa Wajo
Gasma Enrekang Vs Masolo United

Minggu, 21 November 2021
Masolo United Vs PS Luwu Belopa
Gaswa Wajo Vs Gasma Enrekang. (Ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini