Bantu Bersihkan Material Longsor di Latimojong, Dewan Luwu dan Masyarakat Apresiasi Kepedulian PT MDA
LUWU, TEKAPE.co – PT Masmindo Dwi Area (MDA) membantu masyarakat Kecamatan Latimojong untuk membersihkan material longsoran dibeberapa titik yang menutupi ruas jalan Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu, yang terjadi beberapa hari yang lalu.
Pembersihan material longsoran dan Penimbunan dilakukan dengan bantuan alat berat (excavator, red) milik PT. Masmindo Dwi Area, sejak sebulan lebih bekerja di sejumlah titik longsoran yang tersebar di beberapa desa diantarannya yanki Desa Kadundung, Ranteballa, Tobarru, Tabang, dan Boneposi. Sehingga jalan tersebut kembali sudah bisa dilalui kendaraan.
Dalam kunjungan Dapil oleh Anggota DPRD Luwu, dipimpin Wakil Ketua II DPRD Luwu, Zulkifli, ST, M.Si, bersama Anggota DPRD Luwu, Andi Mammang, Ainun Masinring, dan Ibrahim Besar, SH, di Kecamatan Latimojong, Selasa, 11 Mei 2021.
Dalam kunjungan itu, Anggota DPRD Luwu, Ainun Masinring, menyampaikan apresiasi atas progam kepedulian dari PT. Masmindo yang membantu masyarakat dalam hal ini turut membantu dalam membersihkan material longsor di beberapa titik sehingga akses jalan kembali bisa dilalui masyarakat.
“Kami sudah turun kelapangan untuk meninjau langsung lokasi longsor, kami melihat bahwa PT Masmindo melalui program kepedulian masyarakat sangat membantu terutama dalam perbaikan infrastruktur jalan akibat longsor ini, maka dari itu kami sampaikan apresiasi,” ucapnya.
Senada dengan hal itu, Anggota DPRD Luwu, Ibrahim Besar Nuhung, turut menyampaikan apresiasi atas bantuan PT Masmindo dalam pembersihan material longsor ini.
“Intinya kita apresiasi gerak cepat yang dilakukan oleh PT Masmindo dalam pembersihan material longsor di Latimojong, dengan adanya bantuan PT Masmindo ini sangat membantu masyarakat,” jelasnya.
Sementara itu, Pemrintah Kecamatan Latimojong, dan Pemerintah Desa dengan bantuan PT Masmindo, turut menyampaikan ucapan terimakasih.
Disamping itu, masyarakat yang berada di lokasi longsor sangat berterima kasih atas kepedulian PT Masmindo dalam membantu membersihkan material longsor. (Ham)
Tinggalkan Balasan