Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Air Sungai Bua Meluap, Rendam Pemukiman Warga di Desa Pabbaresseng

LUWU, TEKAPE.co – Sejumlah rumah di Desa Pabbaresseng, Kecamatan Bua, , Kabupaten Luwu terendam air. Banjir terjadi akibat luapan Sungai Bua yang mengalami peningkatan debit air setelah wilayah tersebut diguyur hujan deras pada, pada Jumat, 26 Maret 2021, sekitar pukul 19.00 WITA.

Kepala Desa Pabbaresseng, Bugedang, mengatakan akibat luapan sungai sejumlah pemukiman warga di empat dusun terendam air, dengan ketinggian 20-40 Centimeter.

“Setiap tahun Desa kami terdampak banjir, karena memang wilayah Desa ini ada di Daerah Aliran Sungai Bua. Akibat luapan air Sungai ini sejumlah pemukiman warga di empat dusun terdampak,” ujarnya.

Lanjut, Bugedang berharap, agar ada perhatian bagi masyarakat khususnya di Desa Pabbaresseng yang berada di wilayah DAS Sungai Bua, agar bisa meminimalisir luapan air Sungai Bua tersebut adanya pembangunan tanggul.

“Kami Pemerintah Desa dan Masyarakat sangat berharap mendapat perhatian guna meminimalisir banjir masuk ke Pemukiman warga agar ada penguatan tebing dan tanggul, di sepanjang DAS Sungai Bua di Desa Pabbaresseng, khususnya Balai Besar Jenneberang yang menjadi kewenangan agar hal ini bisa menjadi perhatian,” ujarnya.

Sementara itu, dari Pantauan TEKAPE.co di lokasi, air luapan Sungai Bua yang masuk di pemukiman warga mulai surut. (Ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini