SMKN 1 Palopo Sebentar Lagi Miliki Lembaga Sertifikasi Profesi
PALOPO, TEKAPE.co – SMKN 1 Palopo, tidak lama lagi memiliki Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP), dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM).
Diharapkan seluruh alumni SMKN 1 Palopo nantinya memiliki sertifikat sesuai dengan keahliannya, dengan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI).
Hal ini menjadi topik dalam rapat, saat kedatangan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) di SMKN 1 Palopo, yang diketuai Prasetyo dan Ferdiman, Kamis 19 November 2020, kemarin.
“Kedatangan BNSP ke SMKN 1 Palopo, untuk mengecek segala persiapan dan persyaratan utama untuk mendapatkan lisensi dari BNSP. Apabila lisensi itu telah didapatkan dan diberikan oleh BNSP, maka SMKN 1 Palopo, dalam hal Ini LSP P1 akan melakukan uji kompetensi keahlian terhadap siswa kami secara mandiri sesuai skema sertifikasi dari BNSP,” ungkap Ketua LSP P1 SMKN 1 Palopo, Hartati Arif, SSos, MPd.
Senada dengan itu, Kepala Sekolah SMKN 1 Palopo, Ridwan Rajab berharap, setelah Full Asesment dari BNSP, seluruh personil LSP P1 SMKN 1 Palopo akan bekerja melaksanakan segala rekomendasi yang dibuat oleh tim BNSP.
“Ini sebagai upaya mempercepat mendapatkan lisensi tersebut. Keberadaan LSP P1 SMKN 1 Palopo, sangat penting untuk menjamin kualifikasi lulusan para alumni,” harapnya. (*)
Tinggalkan Balasan