Gabungan Organisasi Pecinta Alam Tanam 500 Pohon Kelapa di Bantaran Sungai
PALOPO, TEKAPE.co — Gabungan Organisasi Pemuda dan Pecinta Alam Palopo dan Luwu Utara menggelar Gerakan Tanam Pohon Kelapa, di Bantaran Sungai Jembatan Miring, Kelurahan Jaya, Kecamatan Telluwanua, Kota Palopo, Sulsel, Minggu 20 September 2020.
Kegiatan Tanam Pohon Kelapa itu melibatkan beberapa organisasi, seperti LPPD Crishalis, Galir, Iguana, IPJ, KPG dan juga Lembaga Pecinta Alam Tanah Sawerigading.
Mereka menanam sebanyak 500 bibit dan ditanam dengan jarak 5 meter dari bibit lainnya. Bibit pohon kelapa itu tersebar di beberapa titik, dengan panjang sekitar 5 km di sepanjang Bantaran Sungai Jembatan Miring Telluwanua.
Ketua Panitia Kegiatan, Muslimin, mengatakan kegiatan tersebut berjalan lancar meski anggaran sangat minim.
“Kegiatan tersebut memang minim anggaran. Kalaupun ada, itu sifatnya bantuan donatur saja dari teman-teman. Tapi meski begitu, kami sangat sangat bersyukur karna masyarakat sekitar sangat membantu kami,” ujar Chimink, sapaan akrab Muslimin.
Chimink, yang juga salah satu pendiri LPPD Crishalis itu, kegiatan ini disambut baik masyarakat sekitar.
“Masyarakat sekitar baik. Mereka membantu kami, mendonasikan beras, pisang, kelapa dan lainnya. Meski sederhana, tapi itu sangat luar biasa,” katanya.
Chimink berharap, kegiatan tersebut, Pecinta Alam lainnya, terutama di Palopo, Luwu Raya ini dapat melakukan hal yang sama, dalam hal mitigasi bencana, untuk meminimalisir korban ataupun benda ketika bencana datang.
Juga diharap bisa mengurangi abrasi, ketika ada bencana-bencana kecil datang.
“Tetap semangat melakukan hal- hal yang berfaedah untuk masyarakat sekitar. Insya Allah menjadi investasi akhirat untuk kami dan menjadi investasi jangka panjang untuk masyarakat setempat,” katanya. (rindu)
Tinggalkan Balasan