Digerebek Polisi, Oknum Sopir di Luwu Sembunyi di Atap Rumah
LUWU, TEKAPE.co – Satuan Reserse Narkoba Polres Luwu yang dipimpin Kasat AKP Rafly, menggerebek sebuah rumah di Desa Bukit Harapan, Kecamatan Bua, Senin, 20 Juli 2020, dini hari.
Berdasarkan informasi dari masyarakat, rumah tersebut kerap dijadikan tempat pesta sabu-sabu.
Petugas berhasil mengamankan PP (33) warga setempat yang sehari-hari berprofesi sebagai sopir mobil.
Dari tangan pelaku, polisi berhasil mengamankan barang bukti berupa empat sachet sabu-sabu siap edar. Saat digerebek, PP sempat bersembunyi di atap rumah. Namun, ketahuan.
Pelaku pun akhirnya digelandang ke Mapolres Luwu guna mempertanggungjawabkan perbuatannya.
AKP Rafly mengungkapkan, setelah mendapat informasi dari masyarakat, petugas langsung melakukan penggerebekan ke rumah pelaku.
Selain paket sabu, dari rumah pelaku juga diamankan rangakain alat isap, pipet dan lainnya.
“Pelaku mengaku mengambil barang itu dari seorang bandar di Bua. Tapi, bandar yang dimaksud sudah tidak ada di rumahnya saat kita gerebek. Kini berstatus DPO,” kata Rafly. (ham)
Tinggalkan Balasan