Tutup Reses Bersama Insan Pers-LSM dan OKP, Fadriaty Terima Puluhan Masukan
LUWU, TEKAPE.co – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DPRD Propinsi Sulawesi Selatan, Fadriaty Asmaun, ST, MM, melaksanakan reses terakhir masa sidang III di Kelurahan Tampumia Radda Kecamatan Belopa, Rabu 17 Juni 2020.
Srikandi Tana Luwu dua periode ini menutup resesnya di Warkop D’Biru bersama puluhan wartawan, pegiat LSM, dan organisasi kepemudaan se-Kabupaten Luwu.
“Saya sangat berterima kasih, bisa bertatap muka dengan teman-teman wartawan, LSM dan organisasi kepemudaan (OKP). Saya tahu persis, teman-teman sekalian banyak mengadvokasi berbagai permasalahan yang terjadi di masyarakat. Saya kira ini menjadi wadah paling berharga buat saya untuk menyerap aspirasi yang mungkin saja tidak sempat dipantau masyarakat umum,” ungkap Fadriaty.
Enceng, sapaan akrab Fadriaty, mengatakan, pihaknya bersyukur bisa bertatap muka dengan insan pers, pegiat LSM dan kelompok OKP.
Ia mengaku, dirinya banyak menerima aspirasi yang memang menjadi kewenangan Pemerintah Propinsi Sulsel, sehingga dirinya berjanji akan meneruskan aspirasi tersebut kepada pihak eksekutif Pemerintah Propinsi Sulawesi Selatan.
“Ada banyak masukan saya terima dalam forum ini, mulai dari keluhan penanganan banjir yang selalu terjadi di Kabupaten Luwu, persoalan data kemiskinan, dan serta pembangunan infrastruktur di Luwu yang saat ini membutuhkan perhatian Pemprov Sulsel, seperti pembangunan dan pengembangan bandara Bua, pelabuhan Ulo-ulo, serta pembangunan terminal,” kata Enceng.
Haswadi, Wartawan salah satu TV swasta nasional, mengatakan, pihaknya berharap Fadriaty sebagai wakil rakyat dapat membantu penanganan banjir yang selalu terjadi di wilayah Kabupaten Luwu.
“Kami harapkan ada perhatian pemerintah Propinsi Sulsel untuk penanganan banjir. Saat ini penanganan banjir di Kabupaten Luwu masih bersifat insidentil oleh Pemkab Luwu. Sehingga dibutuhkan penguatan oleh pemerintah Propinsi Sulsel dengan program yang lebih terencana dan terukur,” kata Haswadi.
Ketua KNPI Luwu, Irwan Saputera Pajerih, yang tampil mendampingi Fadriaty sebagai narasumber mengatakan, sejatinya anggota DPRD Sulsel dari Tana Luwu dapat melakukan reses seperti Fadriaty, yang merangkul seluruh elemen masyaralat termasuk generasi muda.
“Kami sangat apresiasi dengan forum reses kak Enceng hari ini yang melibatkan teman-teman insan pers, organisasi kepemudaan dan LSM. Elemen ini banyak bersentuhan langsung dengan masyarakat. Semoga ini juga dapat diikuti anggota DPRD Sulsel dari Tana Luwu lainnya,” kata Vhoi, sapaatn akrab Irwan Saputra Pajerih.
Sementara itu, Ketua LSM Forum Pemuda Pemantau Kinerja Eksekutif dan Legislatif (FP2KEL), Ismail Ishak juga mengapresiasi reses yang dilaksanakan Fadriaty.
“Kak Enceng banyak berkirpah di organisasi kepemudaan sebelum duduk diparlemen sebagai wakil rakyat, termasuk di IPMIL. Beliau menjadi salah satu sumber inspirasi bagi generasi muda di Luwu,” ujarnya.
Enceng, kata Ismail, pernah berpesan kepada para juniornya di IPMIL, dengan mengatakan, jadikan diri anda dan lembaga anda untuk membantu masyarakat.
“Semoga semua generasi muda yang berproses di berbagai pekerjaan dan aktivitas dapat memaknai pesan senior kita ini sehingga dapat lebih kritis dalam mengadvokasi permasalahan yang terjadi di masyarakat,” kata Ismail Ishak. (ham)
Tinggalkan Balasan