Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Banjir di Wajo, Tahanan Polsek Pitumpanua dan Pasien RSUD Siwa Dievakuasi

Mapolsek Pitumpanua

WAJO, TEKAPE.co – Banjir melanda Kecamatan Pitumpanua, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, Sabtu 6 Juni 2020.

Selain merendam ratusan rumah warga juga merendam Mapolsek Pimtimoanua yang terletak di jalan poros Palopo-Makassar, Kelurahan Bulete.

“Karena banjir merendam Polsek, sembilan tahanan dititip di Polsek Keera,” kata Kapolsek Pitumpanua, AKP Jasman Parudik.

Selain tahanan, sejumlah berkas dievakuasi ke tempat yang lebih aman. Mengingat ketinggian air semakin bertambah.

BACA JUGA:
Helikopter TNI AD Jatuh, 4 Tewas dan 5 Selamat

Selain Mapolsek Pitumpanua, banjir juga merendam Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Siwa. Sejumlah ruangan pelayanan pun tergenang air berwarna kecoklatan.

Sebanyak 15 pasien dievakuasi ke tempat yang lebih aman. Ada 8 pasien di ruang Interna, 4 di ruang Ponek, dan 3 di IGD observasi.

“Ada 15 pasien yang sudah dimobilisasi ke lantai 2,” kata Direktur RSUD Siwa, drg Armin.

BACA JUGA:
Bupati dan Wabup Luwu Turun Langsung Pantau Banjir, BPBD Data Warga Terdampak

Saat ini, BPBD Kabupaten Wajo masih melakukan asessement di Kecamatan Keera dan Kecamatan Pitumpanua.

Banjir kali ini dipicu oleh meluapnya sejumlah sungai ditambah air kiriman dari Kabupaten Sidrap akibat hujan deras yang mengguyur seharian. (*)

BACA JUGA:
Peringati Hari Lingkungan Hidup, PT Masmindo Lepas 25.000 Bibit Ikan di Latimojong


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini