Jelang Lebaran, IMM FISIP Unismuh Makassar kembali Gelar Aksi Sosial
MAKASSAR, TEKAPE.co – Menjelang hari raya idulfitri 1441 Hijriyah, IMM Unismuh Makassar kembali melakukan aksi sosial, Kamis (21/5/2020).
Kali ini mereka membagikan beberapa bantuan pangan kepada masyarakat kurang mampu, di 3 titik lokasi Kabupaten/ Kota, yaitu Makassar, Gowa, dan Takalar.
Aksi sosial itu juga dilakukan dengan pembagian masker dan anti septik, kemudian pembagian bantuan paket Ramadan.
“Kegiatan yang kami lakukan ini adalah wujud kepedulian kami terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan, setidaknya apa yang kami berikan itu bisa memberikan sedikit keceriaan bagi mereka di bulan yang suci ini. Karena kami berbagi bukan karena melimpah, tapi kami berbagi karena kami peduli,” ujar Sekbid SPM IMM Unismuh Makassar, Riska Febriani.
Sementara itu, Ketua bidang SPM, Sridayanti, mengatakan kegiatan IMM FISIP ini dilakukan dari partisipasi dari kader dan donatur yang insya Allah menjadi amal jariyah kelak di akhirat. (rilis)
Tinggalkan Balasan