Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Bupati Luwu Imbau 3 Hari di Rumah, Warga Belopa Borong Sembako

LUWU, TEKAPE.co – Bupati Luwu, Basmin Mattayang, telah mengimbau kepada seluruh masyarakat Luwu untuk tetap tinggal di rumah selama tiga hari, dimulai besok, Jumat – Minggu, 10-12 April 2020.

Imbauan tersebut disampaikan Basmin dalam sebuah video yang beredar di media sosial facebook dan grup-grup WhatsApp, Kamis 9 April 2020.

Video imbauan itu dalam rangka pencegahan penyebaran virus Covid-19 di wilayah Luwu.

Tonton Videonya:
Cegah Corona, Basmin Imbau Warga Luwu Untuk di Rumah Selama 3 Hari Kedepan

”Lewat kesempatan ini, saya mengimbau kepada seluruh keluargaku warga masyarakat Luwu agar menggunakan waktu selama tiga hari berturut-turut, yaitu tanggal 10, 11 dan 12 untuk tetap tinggal di rumah, memperbanyak doa keselamatan untuk kita semua, sesuai dengan agama dan keyakinan masing-masingmasing-masing,” imbau Basmin.

BACA JUGA:
Hadapi Pandemi, Dosen IAIN Palopo Beri Tips Agar Tidak ‘Panic Buying’

Merespon imbauan itu, puluhan warga di ibukota Kabupaten Luwu, Belopa, tampak memborong sejumlah kebutuhan pokok.

Dari pantauan wartawan, imbauan tersebut langsung direspon masyarakat di Kota Belopa. Di salah satu toko sembako di Pasar Lama Belopa, tampak dipenuhi oleh pembeli, Kamis malam.

”Malam ini, banyak masyarakat yang datang membeli dalam jumlah besar. Terutama beras dan telur,” kata Alam, salah satu pedagang.

Bahkan, kata dia, pembeli yang datang lebih banyak dibanding saat jelang lebaran. (ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini