Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Musim Hujan Tiba, Babinsa Koramil Padang Sappa Himbau Warga Waspada Saat Beraktivitas

LUWU, TEKAPE.co – Babinsa Desa To’Bia Kecamatan Ponrang Selatan (Ponsel), Kabupaten Luwu, melaksanakan giat ajang sana ke pada para warga di Desa To’Bia dalam rangka menghimbau warga waspada bencana di musim penghujan ini, Selasa, 07 Januari 2020.

Danramil Padang Sappa, Kap Inf, Arsid, mengatakan bahwa Babinsa Koramil Padang Sappa terus efektif berinteraksi langsung dengan warga desa binaanya untuk mengetahui dan menyampaikan informasi maupun kondisi lingkungan saat ini.

“Musim hujan mulai datang, kami menghimbau warga untuk tetap waspada saat beraktivitas dan juga untuk warga meningkatkan kewaspadaannya di titik rawan bencana terutama bagi masyarakat yang tinggal di dekat pinggir sungai dan pegunungan,” ujarnya.

Danramil Padang Sappa, mengharapkan peran aktif seluruh masyarakat serta Perangkat Desa untuk mensosialisasikan kepada warganya agar agar selalu waspada dan menjaga lingkungan sekitar. ,

“Kami juga berharap agar kerjasama dari masyarakat dan pemerintah setempat untuk saling memberikan informasi terkait setiap permasalahan yang ada di wilayah ini,” tandas, Kap Inf, Arsid. (Ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini