Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Tim Futsal Ustad Cilik Palopo Berlaga di Turnamen Liga Futsal Nusantara

PALOPO, TEKAPE.co – Tim Futsal asal Kota Palopo, Ustad Cilik (UC), ikut berlaga dalam Turnamen Liga futsal Nusantara, yang digelar Asosiasi Futsal Provinsi Sulawesi Selatan, di GOR Mattoangin, Makassar.

Event bergensi yang diadakan dari 30 Juli-3 Agustus ini, dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

Pelatih Ustad Cilik, Khaerul Samara, Kamis 1 Agustus 2019. mengatakan, keikutsertaan tim nya di laga bergensi ini telah dia siapkan jauh hari sebelum turnamen Liga Futsal Nusantara ini di adakan.

“Jauh hari saya telah memantau pemain-pemain futsal yang berpotensi untuk mengisi skuad tim UC (Ustad Cilik) ini, tujuannya untuk persiapan menghadapi LINUS 2019 ini,” terang Bang El, sapaan akrab Khaerul Samara.

Dalam liga tersebut, Ustad Cilik akan bergala di grup C dan akan bertanding melawan skuad dimana 5 diantaranya yakni AFK Bone, Farani FC, Diva Dava FC, serta Daeng FC.

“Saya harapkan kedepan ustadz cilik adalah club sebagai wadah yang bisa membina dan menampung pemain berbakat, sehingga bibit-bibit futsal Indonesia bisa lahir dari kota Palopo,” harap Pelatih Ustas Cilik ini.

Khaerul juga menjelaskan hal yang membuat Ustad Cilik wajib mengikut LINUS 2019, selain membuka kesempatan terbuka untuk para pemain Palopo, juga agar dapat di lirik untuk mengisi tim Pra PON yang akan dilangsungkan.

“Hal ini, membuka beberapa kesempatan untuk para pemain Palopo dalam meberikan penampilan terbaiknya, biar bisa dilirik masuk ke tim pra PON Futsal yang akan digelar tahun ini,” ujarnya.

Juga, lanjut dia, karena setelah ini akan dilanjutkan turnamen futsal piala gubenur Sulawesi Selatan, yakni KEJURDA FUTSAL 2019 yang dimana masing-masing daerah, harus mengirimkan 1 tim futsal untuk mewakili daerahnya masing-masing.

Dalam kesempatan yang sama, camat Wara Timur, Arham mengatakan Ustad Cilik merupakan salah satu club futsal yang menjadi kebanggakan Kota Palopo.

“Ustad Cilik salah satu club futsal yang menjadi kebanggaan masyarakat kota Palopo, semoga Ustad Cilik dapat memberikan permainan terbaik, singgah dapat lagi mengharumkan nama Kota Palopo,” harapnya. (Bolang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini