Kecamatan Sabbang Selatan Resmi Terbentuk, Ini Pembagian Desa
MASAMBA, TEKAPE.co – Setelah Sabbang resmi dimekarkan menjadi Kecamatan Sabbang Selatan, 20 desa di Kecamatan Sabbang pun terbagi.
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, telah melantik dan mengambil sumpah pejabat eselon III dan IV (31/12/2018), di aula Lagaligo Kantor Bupati Luwu Utara, Masamba.
Khusus kecamatan Sabbang Selatan (Sanset) pembagian desa pun terbagi. Adapun desa-desa tersebut diantaranya, Desa Mari-Mari, Pompaniki, Kalotok, Kampung Baru, Dandang, Tete Uri, Buangin, Batu Alang, Bone Subur, dan Terpedo Jaya.
Sedangkan mantan sekertaris Camat Sabbang (Sekcam) Fatmawati SSTP, dilantik menjadi Camat Sabbang Selatan, dan Rahmat Ansari diposisi Sekcam Sabbang Selatan yang sebelumbnya Kasi BPBD Luwu Utara.
“20 desa di Kecamatan Sabbang dibagi dua setelah mekar Kecamatan Sabbang Selatan,” jelas Camat Sabbang (Sekcam) Fatmawati SSTP. (*)
Tinggalkan Balasan