Kapolres Palopo dan Dandim 1403 Sawerigading Minta Masyarakat tidak Terprovokasi dan Memprovokasi
PALOPO, TEKAPE.co – Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Kota Palopo, AKBP, Taswin dan Komandan Kodim 1403 Sawerigading akan tetap solid dan menjaga netralitas pada Pilkada 2018 dan Pemilu 2019 mendatang.
Perwira dengan dua melati di pundak itu juga mengatakan siap jalannya proses pada saat pemungutan suara.
“Kamimakan tetap solid, netral dan akan memgamankan proses pemingutan suara,” terang mantan Kasitindak Subdit Gakkum Dit Pol Air Baharkam Mabes Polri, Minggu 24 Juni 2018.
Kami, lanjut Taswin, memang punya kepentingan, tapi kepentingan kami, hanya untuk menjaga keamanan masyarakat, siapapun melanggar hukum, kami akan tindak dengan tegas tanpa pandang bulu.
Posisi Polri dan TNI di Palopo dalam posisi netral. Adapun keterlibatan dalam Pilkada hanya sebatas mengamankan.
Polres yang di back up oleh Kodim 1403 Sawerigading mengajak kepada seluruh masyarakat Palopo agar tidak terprovokasi dan memprovokasi guna menjaga situasi yang aman hingga selesainya proses pilkada. (rindhu)
Tinggalkan Balasan