Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pasca Bom di Surabaya, Kapolres Luwu Utara Ajak 300 Jemaat Pantekosta Doa Bersama

LUWU UTARA, TEKAPE.co — Dalam rangka memperingati Kenaikan Isa Almasih dan HUT Bhayangkara ke-72 mengelar doa bersama dengan Ibadah Kebangkitan Kebangunan Rohani (KKR).

Ibadah dilaksanakan di Gereja Pantekosta Elshadday Dusun Rambakulu Desa Torpedo Jaya Kecamatan Sabbang, Luwu Utara, Sulawesi Selatan.Senin malam 14 Mei 2018.

Dengan mengangkat tema “Damai Indonesiaku”.

Dari pantaun Tekape.co, Ibadah dipimpin Pdt Dr. E.A Da’costa dan Kesaksian Pujian Lydia Kandou.
Dihadiri pula Kapolres Luwu Utara AKBP Boy FS Samola, Kasat Sabhara AKP Harold Kaloari,
Kepala Depak Gereja GPID Luwu Utara Pdt Dr Joni Pongo.

Serta FKUB Luwu Utara Pdt Dr Sumantri Tanegga,Tomokaka Rongkong Ny Melati, dan Pdt Vechy Pantouw.

Kabag Ops Polres Lutra Kompol Anhar mengatakan, dalam pelaksanaa pengamanan diperketat oleh Personil Pengamanan gabungan Polres Luwu Utara dan Polsek Sabbang sebanyak 25 orang yang di pimpin oleh Waka Polres Luwu Utara Kompol Amir Majid dan di dampingi Kabag Ren Polres Lutra Kompol Kafrawi Husain, Kasat Intel Polres Luwu Utara Iptu Muhajir serta Waka Polsek Sabbang Iptu Abdul Rauf.

“Kemudian di lanjutkan pernyataan sikap/deklarasi oleh 300 Jemaat Pantekosta se Luwu Utara,” ucapnya.

Berikut isi peryataan sikapnya:

“Kami Masyarakat Kabupaten Luwu Utara dengan ini menyatakan turut berduka cita atas gugurnya 5 (lima) Personil Polri dan mengutuk keras tindakan narapidana teroris di rutan Mako Brimob dan tindakan teroris di Surabaya”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini