Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Sejumlah Kantor Desa di Luwu Utara Ikut Kibarkan Bendera Setengah Tiang

LUWU UTARA, TEKAPE.co — Sebagai bentuk dukungan Kepada Polri yang berduka dengan gugurnya lima personil Densus 88 Mako Brimob oleh teroris, sejumlah kantor kepala desa ikut mengibarkan bendera setengah tiang di halaman kantor desa masing-masing, Jumat 11 Mei 2018.

Itu dilakukan sebagai bentuk belasungkawa dan menghormati
atas gugurnya lima Anggota Polri dalam insiden aksi napi teroris di Mako Brimob.

BACA JUGA: Tragedi Mako Brimob, Polres Luwu Utara Kibarkan Bendera Setengah Tiang 

Dari laporan Bhabinkantibmas Luwu Utara, Bripka Aswadi, Jumat 11 Mei 2018, diantara desa yang mengibarkan bendera setengah tiang ada di Kecamatan Sabbang, antaranya Desa Dandang, Buangin, Terpedo Jaya, dan Bunto Torpedo.

“Mereka mengatakan, pengibaran bendera setengah tiang itu sebagai bentuk belasungkawa atas gugurnya lima prajurit terbaik bangsa ini,” katanya. (jsm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini