Wakil Bupati Luwu Utara Lepas Jenazah FP Patuang
BAEBUNTA, TEKAPE.co — Wakil Bupati Luwu Utara, Muhammad Thahar Rum, melepas jenazah Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadis Budpar), FP. Patuang, untuk dimakamkan di Pemakaman keluarga di Sabbang berdampingan dengan makam orang tuanya, Rabu (18/4/2018), di kediaman almarhum di Kecamatan Baebunta. Patuang meninggal akibat komplikasi penyakit yang ia derita.
Dalam sambutannya, Wabup Thahar menyampaikan ucapan belasungkawa atas wafatnya Patuang.
“Semua yang bernyawa pasti akan mati, tinggal menunggu waktunya saja. Untuk itu, atas nama Pemerintah Daerah, kami turut berdukacita atas wafatnya beliau. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dalam menghadapi musibah ini,” tutur Thahar.
Menurut Thahar, Patuang adalah sosok pejabat yang punya dedikasi dan loyalitas yang tinggi, sehingga layak menjadi contoh bagi yang lainnya.
BACA JUGA : Innalillah, Tomakaka Rongkong Meninggal di Makassar
“Beliau orang yang baik serta punya dedikasi dan loyalitas yang tidak perlu diragukan lagi. Semoga segala amal ibadahnya diterima dan dosa-dosanya diampuni oleh Allah Swt. Amin,” sambung Thahar.
Dalam prosesi pelepasan jenazah tersebut, turut pula hadir mantan Bupati Luwu Utara Arifin Djunaidi, Makole Baebunta Andi Masita Kampasu, Ketua Tim Penggerak PKK Enny Thahar, para Anggota DPRD dan para Kepala SKPD, serta sejumlah tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat dan masyarakat lainnya.
Patuang lahir pada 1961 dan meninggal pada hari Selasa, 17 April 2018, di Rumah Sakit Siloam Makassar pada pukul 23.00 Wita. Ia meninggalkan seorang istri, 4 orang anak, 2 menantu dan 2 cucu.
Patuang tercatat beberapa kali menduduki jabatan eselon II, di antaranya Kepala Dinas Perhubungan dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah. (lh/jsm)
Tinggalkan Balasan