Di Mungkajang, Ome-BISA Janji Siap Bangun Pelosok
PALOPO, TEKAPE.co – Memasuki masa tahapan kampanye pada pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palopo, pasangan Akhmad Syarrifuddin Daud alias Ome – Budi Sada (Ome-Bisa) terus mendapat dukungan dari ratusan warga Kota Palopo.
Terbukti, pasangan yang dikenal sederhana dan merakyat ini setiap harinya mendapatkan undangan silaturrahmi dari warga kota yang berjuluk kota Idaman.
Seperti di Jalan Pongsimpin, Kelurahan Mungkajang, Kecamatan Mungkajang, pasangan Ome-Bisa kembali menghadiri undangan silaturrahmi dan tatap muka dengan ratusan warga di daerah tersebut.
Paslon nomor urut 2 ini, tampak kompak menyapa ratusan warga yang berdatangan memghadiri acara silaturahmi tersebut.
Dalam sambutannya, Ome menyampaikan beberapa hal penting salah satunya yakni kesiapan dirinya untuk membangun Palopo yang lebih baik kedepan dengan mengedapankan kedekatan masyarakat.
“Kami siap membangun Palopo yang lebih baik kedepan, dengan pendekatan masyarakat, sehingga semuanya dapat terlayani dengan baik tanpa adanya sekat-sekat antara pemerintah dengan masyarakatnya,” kata Ome, Rabu 21 Februari 2018, soreh tadi.
Ketua partai Hanura Palopo ini, juga mengatakan bahwa pasangan Ome-Bisa tidak akan menyia-nyiakan amanah yang warga berikan.
“Kami ini masih muda, karir politik kami masih panjang, jadi kami tdk akan menyia-nyiakan amanah yang bapak-ibu akan berikan,” lanjutnya.
Sementara itu, calon Wakil Walikota Palopo, Budi Sada yang merupakan pasangan Ome, menambahkan bahwa jika mereka terpilih jadi pemimpin, maka pembangunan tidak akan berpusat hanya di kota saja, tetapi akan diseimbangkan hingga ke pelosok.
“Insyah Allah, jika kami terpilih nantinya pembangunan yang ada di Kota Palopo tidak akan difokuskan di daerah perkotaan saja, tapi kami akan menyeimbangkan pembangunan secara menyeluruh disetiap kelurahan atau pelosok-pelosok,” tambahnya.
Usai menghadiri acara silaturrahmi di Kelurahan Mungkajang, pasangan Ome-Bisa juga rencananya akan menghadiri undangan silaturahmi yang dirangkaikan dengan peresmian posko yang ada di Kelurahan Surutanga. (*/rin)
Tinggalkan Balasan