Dinyatakan MS Verfak Oleh KPU, Golkar Luwu Buka Pendaftaran Caleg
LUWU, TEKAPE.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu telah melakukan verifikasi faktual (verfak) terkait kepengurusan, Domisili Sekretariat, Keterwakilan Perempuan, dan Keanggotaan Partai Golkar yang dinyatakan lolos verifikasi faktual.
“Alhamdulillah setelah dilakukan pemeriksaan kepengurusan, domisili kantor, keterwakilan perempuan, dan keanggotaan Parpol, dinyatakan Memenuhi Syarat,” ujar, Anggota Komisioner KPU Luwu, Divisi Logistik, Istantia. Usai proses verifikasi faktual di Kantor DPD Partai Golkar Luwu, Kelurahan Senga, Kecamatan Belopa, Kabupaten Luwu, Suslel, Kamis, 01 Februari 2017.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Golkar Luwu Patahudding, dalam sambutannya mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pengurus dan kader Golkar atas kehadirannya, sehingga KPU Luwu menyatakan Golkar Luwu memenuhi syarat Verfak.
“Dengan dinyatakannya Golkar Luwu memenuhi syarat oleh KPU Luwu, maka dari itu Partai Golkar Kabupaten Luwu membuka pendaftaran Caleg, bagi kader Partai Golkar silahkan mmndaftar diri untuk menjadi Caleg, nanti kita berkasnya akan kita seleksi dan disurvey,” ujar, Cabup Luwu, Patahudding.
Patahuddin, menambahkan bahwa pendaftaran Calon Anggota Legislatif di Partai Golkar di buka secara umum siapapun bisa mendaftar tapi tetap yang diutamakan adalah Kader Partai Golkar.
“Bulan April berkas pendaftaran sudah harus masuk, siapapun boleh mendaftar Caleg di partai Golkar tapi yang diutamakan adalah kader. Di Partai Golkar tegas sekalipun itu Kader kalau tidak taat asas aturan dan tidak loyal tidak akan diusung,” tegas, Patahuddin. (ham)
Tinggalkan Balasan