Tekape.co

Jendela Informasi Kita

UNCP Gelar Pelatihan Uji Fitokimia di Luwu, Dorong Literasi Sains Siswa SMA

Tim PKM Program Studi Kimia Fakultas Sains Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP) berfoto bersama siswa dan guru usai pelatihan uji fitokimia tanaman lokal, Rabu (28/1/2026). (ist)

PALOPO, TEKAPE.co – Program Studi Kimia Fakultas Sains Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP) menggelar kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) di dua sekolah menengah atas di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Rabu (28/1/2026).

Kegiatan tersebut berlangsung di SMAN 14 Luwu dan SMAN 17 Luwu dengan fokus pada pelatihan uji fitokimia tanaman lokal yang berpotensi dimanfaatkan sebagai bahan obat-obatan.

Pelatihan ini dipimpin oleh Ketua Tim PKM Ilmiati Illing bersama sejumlah dosen Program Studi Kimia FSAINS UNCP.

Para pengajar memberikan pembekalan teori dan praktik kepada siswa mengenai pengenalan senyawa metabolit sekunder pada tumbuhan, seperti alkaloid, flavonoid, saponin dan tanin, serta teknik sederhana untuk melakukan pengujian di laboratorium sekolah.

Menurut Ilmiati, kegiatan tersebut dirancang untuk mendekatkan siswa dengan praktik ilmiah secara langsung.

“Kami ingin siswa tidak hanya mengenal konsep di kelas, tetapi juga melihat bagaimana ilmu kimia dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, termasuk memanfaatkan potensi tanaman lokal,” ujarnya.

Selain memperkuat pemahaman sains, pelatihan ini juga diarahkan untuk menumbuhkan kesadaran siswa terhadap nilai ilmiah dan potensi ekonomi dari kekayaan hayati di sekitar mereka.

Para peserta diajak mengamati, menguji, dan mendiskusikan hasil temuan secara kelompok.

Melalui program ini, UNCP berharap dapat memperkuat kolaborasi antara perguruan tinggi dan sekolah dalam meningkatkan kualitas pembelajaran sains.

“Kami berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat sebagai mitra pendidikan, khususnya dalam mengembangkan literasi sains berbasis kearifan lokal,” kata Ilmiati.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini