Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Rumah Panggung di Toraja Utara Ludes Terbakar, Tak Ada Damkar Tiba di Lokasi

Musibah kebakaran menghanguskan satu unit rumah panggung milik warga di Lembang Ma’dong, Kecamatan Denpina, Kabupaten Toraja Utara, Sabtu sore (24/1/2026). (ist)

TORAJA UTARA, TEKAPE.co – Musibah kebakaran menghanguskan satu unit rumah panggung milik warga di Lembang Ma’dong, Kecamatan Denpina, Kabupaten Toraja Utara, Sabtu sore (24/1/2026).

Rumah milik warga yang dikenal dengan nama Papa Irvan itu terbakar saat dalam keadaan kosong.

Pemilik rumah diketahui sedang berada di sawah ketika peristiwa terjadi.

Warga sekitar yang melihat kobaran api langsung berupaya melakukan pemadaman secara manual.

Mereka berjibaku memadamkan api menggunakan peralatan seadanya seperti ember.

Namun upaya tersebut terkendala minimnya sumber air di sekitar lokasi. Jarak sumber air yang cukup jauh membuat warga kesulitan mengendalikan api yang dengan cepat membesar.

Kondisi bangunan rumah yang didominasi material kayu, ditambah tiupan angin kencang, membuat api dengan mudah melalap seluruh bagian rumah hingga rata dengan tanah.

Salah seorang warga, Yunus, berharap adanya perhatian dari pemerintah daerah terhadap korban kebakaran tersebut.

“Semoga Pak Bupati dan instansi terkait, khususnya BPBD Toraja Utara, bisa membantu meringankan beban keluarga yang tertimpa musibah ini,” ujarnya saat dikonfirmasi, Senin (26/1/2026).

Tidak adanya unit pemadam kebakaran di lokasi saat kejadian juga menjadi sorotan warga.

Jarak yang cukup jauh dari Kantor Damkar di Kota Rantepao ke Lembang Ma’dong serta akses jalan yang sulit dijangkau diduga menjadi penyebab keterlambatan penanganan.

Hingga kini penyebab pasti kebakaran belum diketahui. Namun warga menduga api berasal dari korsleting listrik.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, tetapi kerugian materi diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

(Erlin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini