Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pendaftaran Ditutup, Hanya 3 Calon Ketua KNPI Luwu Utara

MASAMBA, TEKAPE.co – Pendaftaran Calon Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Luwu Utara resmi ditutup, Selasa 26 Desember 2017, malam.

Hingga ditutupnya pendaftaran itu, hanya ada tiga yang mendaftar, yakni Rival Pasau, Arifin S, dan Suharto.

Arifin dan Suharto adalah berprofesi sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Luwu Utara.

Semetara Rival adalah Mantan Ketua Persatuan Mahasiswa Indonesia Luwu Utara (Pemilar).

Rival Pasau (29), tercatat sebagai pendaftar terakhir calon Ketua KNPI Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan.

Rival Pasau mendatangi sekretariat panitia pendaftaran di Warkop Dg Azis, Jl Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Kappuna, Kecamatan Masamba, Luwu Utara, Selasa 26 Desember 2017, sekira pukul 21.35 Wita.

Didampingi Master Campaign (MC), Ryan Adrian, Rival Pasau membawa berkas disertai rekomendasi tiga dewan pengurus kecamatan (DPK) dan enam rekomendasi organisasi kepemudaan (OKP).

“Pendaftaran ditutup, hanya tiga orang yang mendaftar,” ujar Steering Committee (SC) Musyawarah Daerah (Musda) KNPI Luwu Utara, Jumair Risa.

Mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar (PB) Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Luwu Raya (IPMIL Raya) mengaku maju atas dasar ingin memajukan KNPI.

“Saya maju atas dorongan teman-teman OKP, DPK, dan pemuda potensial Luwu Utara,” terang Rival Pasau yang juga merupakan mahasiswa Pascasarjana Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini