Karena Semangat Gotong Royong, Anggota KUB Mega Tani Pintar Sulap Lahan Demplot Jadi Bersih
LUWU UTARA, TEKAPE.co — Empat pengurus KUB Mega Tani Pintar, berselfi usai melakukan gotong royong pembabatan lahan Demplot jagung di Desa Pettalandung, Kecamatan Malangke, Luwu Utara, Sulawesi Selatan, Sabtu 1 Desember 2017.
Empatnya, masing masing berekspresi dengan gaya bebas mereka yang berkesan sebagai kebebasan usai mengerjakan gotong royong.
Mereka berselfi di depan baleho kursus tani KUB Mega Tani Pintar dengan tema Cerdaskan Petani, Meraih Swasembada Pangan Nasional.
Kasran, salah satu pengurus KUB Mega Tani Pintar yang ikut berselfi merasa senang karena apa yang dikerjakan bersama telah selesai dengan semangat gotong royong.
“Pekerjaan yang berat, jadi ringan jika dikerjakan secara bersama sama alias gotong royong,” ucapnya.
Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tinggalkan Balasan