Tekape.co

Jendela Informasi Kita

5 iPhone Second Berkualitas Dengan Harga Terjangkau

ilustrasi (ist)

TEKAPE.co – iPhone adalah brand smartphone yang memiliki banyak peminat di setiap serinya. Datang dengan tampilan yang elegan dan mewah, tidak jarang banyak orang yang berbondong-bondong mengantri untuk membeli ponsel pintar yang satu ini.

Tidak hanya pada segi tampilan, iPhone juga memiliki berbagai keunggulan lain yang menjadikan smartphone ini menjadi salah satu produk yang paling laris meki pada saat peluncurannya, hampir semua seri iPhone dibanderol dengan harga yang cukup tinggi.

Beberapa produk iPhone masih layak untuk dibeli pada tahun 2024 mengingat spesifikasi yang dibawa juga terbilang belum terlalu ketinggalan zaman. Banyak orang yang sudah menjual berbagai iPhone bekas ke pasaran dengan harga yang bersahabat.

Sebagai rekomendasi, berikut 5 iPhone second berkualitas dengan harga terjangkau:

  • iphone 13 Pro

Untuk performa, iPhone 13 Pro ditenagai oleh chipset Apple A15 Bionic. Selain itu, teknologi layar pada seri 14 Pro ke atas sudah menggunakan Dynamic Island, sementara iPhone 14 reguler masih menggunakan poni, sehingga menjatuhkan pilihan ke iPhone 13 Pro akan jauh lebih baik.

Lebih lanjut, iPhone 13 Pro memiliki beberapa keunggulan dari segi spesifikasinya, seperti refresh rate 120 hz, layar kapasitas baterai lebih besar, serta kualitas kamera yang lebih baik, ketimbang seri sebelumnya.

Untuk harganya, ponsel ini dijual mulai Rp3,3 jutaan.

  • iPhone X

Rekomendasi selanjutnya adalah iPhone X. Smartphone yang pertama kali dirilis pada bulan September 2017 ini masih sangat diminati di pasaran. Hal itu memang wajar mengingat spesifikasi iPhone X masih tinggi.

Pada sektor mesin, HP ini punya dukungan chipset Apple A11 Bionic dan RAM 3GB. Lalu, pada sektor baterai, kapasitasnya adalah 2716mAh dan sudah mendukung teknologi fast charging 15W.

Sebagai seri smartphone flagship, iPhone X juga punya fitur-fitur unggulan lainnya. Contohnya, sensor yang lengkap, speakers stereo, tahan air, dan masih banyak lagi lainnya.

  • Apple iPhone XS Max

Apple iPhone XS Max hadir dengan layar: 6.5 inch Super Retina HD (1242 x 2688) Super Retina OLED.

Varian paling tinggi dari iPhone X series ini dibekali dengan chipset Apple A12 Bionic (7 nm) yang dipadukan dengan tiga opsi penyimpanan untuk menyimpan berbagai data dan aplikasi tanpa takut kehabisan ruang. Dengan memori penyimpanan: 4GB/64GB, 4GB/256GB, 4GB/512GB.

Untuk harga, smartphone ini dijual mulai Rp 7,5 jutaan.

  • Iphone 13

iPhone 13 tetap menjadi pilihan yang sangat viable pada tahun 2024. Dirilis pada tahun 2021, chipset A15 Bionic yang dimilikinya masih menunjukkan kinerja yang sangat tangguh, mampu menjalankan berbagai aplikasi dan game terbaru dengan lancar.

Sistem kamera belakang ganda dan kamera depannya juga masih mampu menghasilkan foto dan video yang berkualitas tinggi. Apple menjamin pembaruan iOS untuk iPhone 13 hingga versi 19, memberikan jaminan akan terus mendapatkan fitur terbaru dan keamanan yang diperbarui.

Dengan harga yang sudah mengalami penurunan beberapa kali, kini iPhone 13 dapat kamu dapatkan mulai dari Rp10 jutaan.

  • iPhone XR

Melihat spesifikasinya, smartphone ini memiliki kelebihan di sektor mesin yang memakai chipset Apple A12 Bionic, bodi compact, baterai awet berkapasitas 2942mAh, dan mendukung teknologi fast charging 15W.

iPhone XR memiliki satu kamera pada bagian belakang (12 MP) dan satu kamera pada bagian depan (7 MP). Kamera ini mampu menghasilkan foto yang berkualitas berkat fitur-fitur modern yang mampu merekam video hingga kualitas 4K@60fps. Di marketplace, harga bekas iPhone XR adalah Rp3,8 juta. (*/dirman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini