Wujudkan Pilkades Aman, Ini Amanat Kapolres Luwu Dalam Upacara Gelar Pasukan
LUWU, TEKAPE.co – Jelang Pilkades Serentak yang akan digelar besok, Senin, 27 November 2017. Mapolres Luwu melaksanakan Upacara Gelar Pasukan Dalam Rangka Pengamanan Pilkades Serentak 2017. Susunan apel gelar pasukan, TNI Satuan Setingkat Pleton, Polres Luwu 1 SSK, Brimob Barbunta, Satpol PP, dab Kesbang Luwu.
Upacara Gelar Pasukan ini dilaksanakan di lapangan Apel Pemda Luwu, Jl Jendral Sudirman (komplek perkantoran pemda luwu), Kelurahan Senga, Kecamatan Belopa, Kabupaten Luwu, Sulsel. Minggu, 26 November 2017.
Dalam upacara ini dipimpin langsung Kapolres Luwu AKBP Ahmad Yanuari Insan S IK M Si, sementara selaku Komandan Upacara Kapolsek Bua AKP Ahmad S Sos, dihadiri oleh, Sekda Luwu Syaiful Alam, Kepala DPMD Luwu Masling Malik, SE, M Si, Pabung Luwu Mayor inf Martinus pagassing, Wakapolres Luwu Kompol Abraham tahalele, Asisten I Pemda Luwu, Andi Mudzakkir, Kepala Kesbabgpol Drs H Alim Bachry MM, Danramil wil Luwu
Dalam amanatnya Kapolres Luwu, AKBP Ahmad Yanuari Insan, menyampaikan bahwa besok Senin, 27 November 2017, Kabupaten Luwu melaksanakan Pilkades Serentak, maka dari itu dalam pemilihan Kepala Desa harus demokratis, masyarkat harus bebas menggunakan hak pilihnya jangan ada tekanan.
“Dalam pengamanan Insntansi TNI, Polri dan Brimob, siap mengamankan pilkades serentak yg akan di laksanakan besok, pasukan pengamanan akan di tempatkan di desa yang akan melaksanakan pilkades, para petugas keamanan agar menjaga netralitas dalam menghadapi pilkada dan pilkades serentak,” ucapnya.
Sementara, AKBP Ahmad Yanuari Ihsan, berharap agar pelaksanaan Pilkades ini dengan baik.
“Kami meminta kepada masyarakat luwu untuk tidak menciderai pemilu/pesta demokrasi kab luwu agar semua bisa berjalan dengan aman dan tertib,” harapnya. (ham)
Tinggalkan Balasan