Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Ekonomi Melambat, Tapi Pendapatan Warga Palopo Meningkat Hingga Rp34,2 Juta/Tahun

PALOPO, TEKAPE.co – Dari data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palopo, sepanjang 2014 hingga 2016, pertumbuhan ekonomi di Palopo agak melambat.

Meski tumbuh, namun pertumbuhannya tidak signifikan, bahkan persentasenya naik turun. Hal itu terlihat jelas dalam data BPS Palopo tentang laju pertumbuhan produk domestik regional bruto (PDRB) atas dasar harga konstan 2010.

Pada tahun 2014, pertumbuhan ekonomi Palopo berada pada angka 7,05. Kemudian di tahun berikutnya hanya tumbuh 6,45 dari tahun sebelumnya. Sedangkan di 2016, ekonomi kembali tumbuh membaik dari tahun sebelumnya, yang mencapai angka 6,98.

“Ekonomi di Palopo memang tumbuh, namun agak melemah. Tapi angka ini lumayan bagus,” jelas Seksi Integrasi Pengolahan dan Diseminasi Statistik (IPDS) BPS Palopo, Andi Muh Fikri, Kamis 23 November 2017.

Namun demikian, pendapatan perkapita masyarakat Palopo cenderung membaik, cenderung meningkat dari tahun ke tahun.

Dalam PDRB dan anka perkapita Kota Palopo atas dasar harga berlaku tahun 2014-2016, disebutkan, PDRB Kota Palopo atas harga pasar terus meningkat.

Pada tahun 2014, hanya Rp4,7 triliun, kemudian pada 2015 meningkat menjadi Rp5,3 triliun, dan pada 2016 naik menjadi Rp5,9 triliun.

Sementara jumlah penduduk di tahun 2014 sebanyak 164.903 jiwa, tahun 2015 bertambah menjadi 168.894 jiwa, dan di 2016 bertambah menjadi 172.916 jiwa.

Sedangkan angka perkapita atau pendapatan rata-rata warga terus meningkat dari tahun ke tahun. Pada tahun 2014, baru sekitar Rp28,8 juta per orang per tahun, kemudian di 2015 meningkat menjadi Rp31,7 juta per orang per tahun, sedangkan di 2016 sudah mencapai Rp34,2 juta per orang per tahun.

“Meski pertumbuhan ekonomi melambat, namun jika dilihat dari PDRB perkapitanya, ada peningkatan yang cukup baik,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini