Harianto Sebut Utang Belanja PUPR Palopo 2023 Capai Rp 118 Miliar
PALOPO, TEKAPE.co – Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Palopo, Harianto mengungkapkan pihaknya memiliki utang belanja tahun 2023, sebesar Rp. 118 miliar lebih.
Utang belanja tersebut berasal dari sejumlah proyek, termasuk diantaranya tiga proyek multiyears yakni Menara Kuliner, Arena Road Race, dan Revitalisasi Islamic Center.
Hal itu disampaikan Harianto saat rapat kerja bersama Komisi II DPRD Kota Palopo, beberapa waktu lalu.
Mantan Kabag Pengadaan Barang dan Jasa Pemkot Palopo itu menerangkan, utang belanja Dinas PUPR di 2024 tersebar di tiga bidang yakni PSDA, Bina Marga, dan Cipta Karya.
“Utang belanja Bidang Cipta Karya senilai Rp. 76,5 miliar (ini sudah mencakup 3 proyek multi years: Menara Kuliner, Arena Road Race, dan Revitalisasi Islamic Center, red),” ujarnya.
“Termasuk revitalisasi Stadion Lagaligo, rehab Gedung Kesenian, serta kolam renang Swimbat, sementara utang belanja pada Bidang Bina Marga jumlahnya Rp. 36,5 miliar yang terdiri beberapa item pengaspalan, sedang utang belanja Bidang PSDA mencapai Rp. 6,9 miliar,” sambung Harianto.
Harianto menjelaskan, jika pihaknya telah membuatkan administrasi berupa Surat Perintah Membayar (SPM) ke Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Palopo.
“Hanya saja SP2D-nya ketika itu belum diterbitkan. Nah, kami usul agar utang belanja itu dibayar secara parsial,” jelasnya.
Sekedar informasi, beberapa hari terakhir sejumlah pihak juga menyoroti kinerja TPAD Pemkot Palopo yang dinilai tidak cermat dalam mengelola anggaran.(*)
Tinggalkan Balasan