Bakesbangpol Palopo Gelar Bimtek Pembuatan Pertanggungjawaban Bantuan Dana Hibah Partai Politik
PALOPO, TEKAPE.co – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Palopo menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Pembuatan Pertanggungjawaban Bantuan Dana Hibah Partai Politik ahun anggaran 2023.
Kegiatan yang diikuti peserta Pemilu di Kota Palopo, digelar di Aula Bakesbangpol Kota Palopo, Selasa, 14 November 2023 dibuka oleh Kepala Bakesbangpol Hasta.
Kabid Politik Dalam Negeri (Poldagri) Bakesbangpol Kota Palopo Amiruddin Amin menyampaikan, kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan bagi para pengurus Partai Politik penerima bantuan hibah, khusus untuk bendahara partai.
“Kegiatan ini khusus bendahara partai, untuk membuat pelaporan yang akuntabel dan dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan peraturan, dan petunjuk teknis,” ujar Amiruddin.
Sementara, sambutan Pj Wali Kota Palopo yang dibacakan Kepala Bakesbangpol Hasta menyampaikan apresiasi yang setinggi – tingginya kepada panitia pelaksana yang telah menyelenggarakan kegiatan bimtek ini.
“kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk perhatian, keseriusan kepada pengurus partai politik, bagaimana memanfaatkan dan menggunakan dana hibah yang diterima sesuai dengan petunjuk yang ada. Dana yang diterima itu kiranya dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan petunjuk,” kata Hasta.
Hasta melanjutkan, penyerahan dana hibah kepada partai politik yang ada di Kota Palopo saat ini sebagai bentuk komitmen mendukung kelancaran pelaksanaan setiap tahapan proses pemilu.(*)
Tinggalkan Balasan