Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Tinjau Lokasi Penanaman Pisang, Wakil Ketua I DPRD palopo: Perlu Didukung

Peninjauan lokasi pencanangan dan penanaman perdana tanam pisang di Rante Maloling, Kel. Peta, Kec. Sendana, Kota Palopo. Minggu 5 November 2023. (ist)

PALOPO, TEKAPE.co – Wakil Ketua I DPRD Palopo, Abdul Salam mengungkapkan program pencangan dan Penanaman Pisang, perlu didukung.

Hal ini ia ungkapkan saat meninjau lokasi pencanangan dan penanaman perdana tanam pisang di Rante Maloling, Kel. Peta, Kec. Sendana, Kota Palopo. Minggu 5 November 2023.

Kegiatan ini turut dihadiri Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin didampingi Pj Wali Kota Palopo, Asrul Sani, Kadis Pertanian dan peternakan Kota Palopo, Muh Ibnu Hasyim ikut serta dalam penananaman perdana tanam pisang.

“Kami dari DPRD apa yang menjadi asas manfaat baik untuk masyarakat kita dukung,” kata Abdul Salam.

Legislator Partai NasDem ini juga menambahkan, masyarakat di kecamatan Sendana sangat mendukung.

“Alhamdulillah respon masyarakat di sini mendukung kita, termasuk untuk di pekerjakan dan latih terlebih dahulu oleh Dinas Pertanian dan Perternakan Kota Palopo,” tambahnya.

Diketahui Pemkot Palopo siapkan lahan seluas 48 hektar ini rencananya akan menjadi lahan pembibitan gerakan budidaya pisang dan tanaman lainnya.

Pencanangan dan penanaman perdana Tanam Pisang ini dalam rangka mendukung Gerakan Gemar Menanam Pisang (G2MP) oleh Pj Gubernur Sulawesi Selatan di Kota Palopo tahun 2023. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini