Polisi Tangkap 5 Karyawan Mandala Finance yang Keroyok Aktivis HMI di Makassar
MAKASSAR, TEKAPE.co – Polrestabes Makassar menangkap lima orang karyawan Mandala Finance.
Mereka ditangkap usai mengeroyok sejumlah kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).
Pengeroyokan itu terhadi saat kader HMI melakukan unjuk rasa di depan kantor Mandala Finance Jl Pelita Raya, Makassar pada Jumat 21 Juli 2023.
Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Ridwan JM Hutagaol mengatakan, kelima pelaku telah ditahan dan berstatus tersangka.
Kelima pelaku yakni AL, BF, CG, LA dan JF.
“Barang buktinya yaitu rekaman video. Kemungkinan ada pelaku lain,” kata Ridwan saat konferensi pers, Minggu 23 Juli 2023.
Dalam insiden pengeroyokan itu, lanjut Ridwan, ada tiga kader HMI yang menjadi korban.
Labih lanjut dijelaskan Ridwan, motif dari pengeroyokan itu bermula saat salah satu karyawan Mandala Finance di Putus Hubungan Kerja (PHK).
Eks karyawan itu disebut di-PHK tanpa diberi pesangon sehingga memantik aksi unjuk rasa dari HMI.
Saat unjuk rasa berlangsung, insiden kericuhan pun tidak terhindarkan hingga berbuntut pengeroyokan.
“Motifnya, ada salah satu karyawan Mandala Finance di-PHK dan tidak dikasih pesangon sehingga terjadi kericuhan,” bebernya.
Akibat perbuatannya, ke lima pelaku dijerat pasal 170 KUHPidana dengan ancaman hukuman tujuh tahun penjara.(*)
Tinggalkan Balasan