Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Dinas Pariwisata Akan Perkenalkan Kuliner Khas Makassar untuk Peserta Rakernas Apeksi

Coto Makassar. (net)

MAKASSAR, TEKAPE.co – Dinas Pariwisata Kota Makassar akan memperkenalkan kuliner khas kepada para peserta Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesai (Apeksi) XVI.

Rakernas Apeksi XVI sendiri akan digelar mulai 10-14 Juli 2023.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar Muhammad Roem mengatakan, sajian lezat kuliner khas Makassar akan disiapkan di hotel-hotel.

BACA JUGA:
Jokowi Dijadwalkan ke Makassar Hadiri Rakernas Apeksi XVI, Danny Pomanto Siapakan Kejutan

Misalnya coto Makassar, Pallubasa, Konro, Pisang Epe, Putu Cangkir dan lainnya,

Kata Roem, dukungan semua hotel di Makassar menjadi penting untuk memperkenalkan kuliner Makassar dengan slogannya Makasar Kota Makan Enak.

“Terselenggaranya Apeksi XVI menjadi angin segar bagi seluruh stakeholder, begitupun dengan perhotelan, yang tentunya akan kedatangan tamu-tamu spesial dari berbagai kota,” ucap Muhammad Roem, Minggu 9 Juli 2023.

Lanjut Roem, ini bukan kali pertamanya Makassar menggelar event berskala nasional.

Untuk itu, daya tampung hotel di Makassar dipastikan akan memadai untuk menyambut kedatangan para peserta Rakernas Apeksi.

Pemkot sendiri telah merekomendasikan hotel-hotel di Makassar mulai dari hotel berbintang tiga hingga bintang lima.

Rekomendasi hotel tersebut dimasukkan dalam buku panduan Rakernas Apeksi XVI lengkap dengan narahubungnya.

Beberapa diantaranya, hotel The Rinra, Hotel Claro, Hotel Gammara, Four Point Hotel, Harper, Mercure Nexa Pettarani, dan masih banyak lagi.

“Selain dukungan dari pihak perhotelan, tentunya kita juga mengharapkan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat, sehingga para peserta Apeksi dapat merasakan kenyamanan, dan keramahan masyarakat Makassar,” harapnya.

Event ini tentunya sangat dinantikan oleh pelaku perhotelan, kuliner, hingga penyewaan kendaraan.

Karena itu, gelaran Rakernas Apeksi diharapkan mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini