Tekape.co

Jendela Informasi Kita

28 Guru di Luwu Dilatih Jadi Kepala Sekolah

LUWU, TEKAPE.co – Pemerintah Kabupaten Luwu melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan bekerjasama dengan Pusat Diklat UNM dan LPPKS Solo, menggelar Diklat In Service Learning I Calon Kepala Sekolah (Cakep). 

Pelatihan Cakep yang berlangsung 25 September – 02 Oktober 2017 diikuti 28 guru se Kabupaten Luwu, di Aula Hotel AtiMario, Belopa, Senin, 25 September 2017.

“Ada 28 Guru Sekolah Dasar dan SMP se Kabupaten Luwu mengikuti diklat Cakep ini, Sebelumnya kita lakukan seleksi ditanggal 13-14 September sebanyak 50 guru 35 SD dan 15 SMP ikut seleksi, tapi yang lulus itu 28 orang 18 SD dan 10 SMP se Luwu,” ujar Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Disdikbud Luwu, H Aspar S Pd MPd.

H Aspar, menambahkan kalau persyaratan untuk menjadi Kepala Sekolaj harus mengikuti Pelatihan Cakep agar bisa mendapatkan sertifikat.

“Memang persyaratan jadi Kepala Sekolah harus punya sertifikat calon kepala sekolah, untk pelatihan ini penguatan materi yang sangat penting bagi para Cakep yakni materi kepemimpinan,” ucapnya.

Sebelum dia jadi kepala sekolah, kata dia, memang terlebih dahulu dilatih kepemimpinan dan managerial.

Untuk diketahui, peserta seleksi Cakep dengan tingkat kelulusan paling tinggi yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Luwu bekerjasama UNM dengan LPPKS Solo, dengan tingkat kelulusan paling tinggi sekitar 56% dari jumlah 50 Peserta.

Master trainer Pemateri Pelatihan Cakep ini dari LPPKS Solo yakni, Drs Bekti Maryono MPd, dan Master Trainer, UNM Dr Rahmawati T MPd, dan Dr Armidah MSi. (ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini