Tekape.co

Jendela Informasi Kita

2024, Bersatunya Kekuatan IBAS-Husler, Ketua Gelora Rusdy Layong : Insya Allah Kita Sambut Kemenangan

MALILI, Tekape.Co — Irwan Bachri Syam-Puspawati Husler (IBAS-Puspa) mendaftar ke KPU Luwu Timur sebagai calon bupati dan wakil bupati, pada hari terakhir pendaftaran, Kamis (29/8/2024).

Sebelum mendaftar, IBAS-Puspa akan deklarasi sebagai calon bupati dan wakil bupati Luwu Timur di Lapangan Merdeka.IBAS-Puspa diusung Nasdem, Partai Gelora, PSI, Hanura, PBB dan Partai Buruh.

Pilkada 2024, jadi momen bersejarah dengan menyatunya kembali kekuatan IBAS dengan klan Thorig Husler. Pilkada tahun ini, IBAS menggandeng Puspawati Husler yang tidak lain adalah istri almarhum Thorig Husler.

Thorig Husler adalah mantan Bupati Luwu Timur yang pada periode pertama, IBAS adalah wakil bupatinya.Momentum Pilkada 2024, adalah momen menyatunya dua kekuatan yang dulunya bersaing di Pilkada 2019.

Ketua Gelora Luwu Timur, Rusdy Layong mengatakan berstunya kembali dua kekuatan ini, momentum mengembalikan kejayaan Husler-IBAS. “Kemarin mereka berpisah, saya yakin dengan kembalinya kekuatan Husler dengan IBAS, dua kekuatan ini solid menang,” kata anggota DPRD Luwu Timur ini.

Rusdy juga meminta pendukung dan simpatisan IBAS-Puspa tetap santun, jaga kondusifitas. “Mari kita mengawal IBAS-Puspa dengan santun, jangan terlalu euforia. Tetap santun dan jaga pilkada damai. In Syaa Allah, kemenangan IBAS-Puspa siap kita sambut bersama.Kita Gelorakan kemenangan IBAS-Puspa 2024,” kata Rusdy Layong.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini