Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Truk Tabrak Pikap Parkir di Lutra, Satu Orang Tewas dan Satu Luka

MASAMBA, TEKAPE.co – Mobil dump truk menabrak mobil pikap Daihatsu Gran Max yang sedang parkir untuk ganti ban di jalan trans Sulawesi Dusun Malombu, Desa Kampung Baru, Kecamatan Sabbang Selatan, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Jumat 13 November 2020.

Akibatnya, satu orang tewas dan satu orang mengalami luka berat dan saat ini mendapat perawatan di Rumah Sakit Hikma Masamba.

Kasat Lantas Polres Luwu Utara, AKP Syarifuddin mengatakan, kecelakaan itu terjadi sekira pukul 03.00 Wita, melibatkan dump truk bernomor polisi DP 8693 AK dengan mobil pikap bernopol DP 8130 UB.

BACA JUGA:
Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, 1 Orang Dikabarkan Tewas Kecelakaan Motor Vs Motor di Palopo

“Pikap itu dikemudikan oleh Hasrain (30) warga Desa Munte, Kecamatan Tana Lili, Luwu Utara. Penumpang mobil pikap bernama Taufik (17) warga Desa Munte. Sementara pengemudi dump truk belum diketahui identitasnya karena melarikan diri,” kata Syarifuddin.

Dari hasil indentifikasi Unit Laka Lantas Polres Lutra, korban meninggal dunia adalah Hasrain. Sedangkan penumpang pikap Taufik mengalami luka pada betis, patah pergelangan tangan.

“Korban meninggal di tempat kejadian dengan mengalami luka robek kepala bagian belakang, luka robek di bawa mata sebelah kiri,” tuturnya.

Dijelaskan, kecelakaan itu bermula saat dump truk melaju dari arah Masamba menuju Kota Palopo. Saat di lokasi kejadian, dump truk itu menabrak pikap yang parkir di badan jalan karena ganti ban.

Untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan, saat ini masih dalam proses penyelidikan Unit Laka Lantas Polres Lutra dengan meminta keterangan sejumlah saksi. (rindhu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini