Tipikor Polda Sulsel Akan Periksa Sejumlah Anggota DPRD Luwu
MAKASSAR, TEKAPE.co – Subdit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Direktorat Kriminal Khusus Polda Sulawesi Selatan akan memeriksa sejumlah anggota DPRD Kabupaten Luwu.
Pemeriksaan tersebut terkait adanya dugaan tindak pidana kuropsi yang diperbuat.
Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol E Zulpan saat dikonfirmasi, Sabtu 23 Oktober 2021 malam, membenarkan akan diperiksannya sejumlah anggota DPRD Luwu.
“Subdit Tipidkor Ditkrimsus Polda Sulsel itu akan menjadwalkan untuk undangan klarifikasi kepada beberapa anggota DPRD Luwu,” kata Zulpan.
Zulpan mengaku belum mengetahui persis jadwal pasti dan berapa anggota DPRD Luwu yang akan dimintai keterangan.
“Dijadwalkan Minggu (pekan) depan dan jumlahnya belum diketahui berapa yang akan dimintai keterangan,” terangnya.
Ia meyebutkan, pemeriksaan itu terkait dugaan penyelewengan anggaran. Ada indikasi dugaan korupsi di lingkup DPRD Luwu.
“Karena Tipikor yang undang untuk klarifikasi, pastinya mengarah ke dugaan korupsi,” pungkasnya. (*)
Tinggalkan Balasan