Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Program ‘Buka Desa’ Pemda Morut Sukses Dekatkan Pelayanan ke Masyarakat

Bupati Morowali Utara (Morut) Dr dr Delis Julkarson Hehi MARS, saat di Kantor Dinas Kependudukan dan Pencacatan Sipil Morut. (ist)

MORUT, TEKAPE.co – Dinilai sukses mendekatkan pelayanan pemerintah daerah ke masyarakat, program Bupati Berkantor di Desa (Buka Desa) yang dilaksanakan Bupati Morut, Dr dr Delis Julkarson Hehi MARS, terus mendapat dukungan dari masyarakat.

Kali ini, warga Desa Tinompo, Kecamatan Lembo, memberikan apresiasi dan dukungan kepada Pemkab Morut atas pelaksanaan program Buka Desa.

“Kegiatan ini memang kita rancang sedemikian rupa, agar warga di tingkat bawah bisa langsung berinteraksi dengan Bupati, sebab Pemkab menginginkan pelayanan pemerintah di Bumi Tepe Asa Aroa semakin terjangkau kepada seluruh lapisan masyarakat,” kata Delis di hadapan warga Tinompo, Selasa (25/6/2024).

Pada kesempatan itu, Bupati Delis mencatatkan akte perkawinan untuk 35 pasangan suami istri (Pasutri) yang sebagian besar telah berusia lanjut namun belum memiliki dokumen resmi dari pemerintah.

Selain mendekatkan pelayanan, program Buka Desa juga bertujuan sebagai ajang silaturahmi atara Pemda Morut, Pemdes, dan masyarakat di wilayah Morut.

“Dalam kesempatan Buka Desa ini, kita bisa saling berbagi informasi, khususnya bagi para Kades terkait degan hal–hal urgen dan krusial yang penanganannya butuh dilakukan secara cepat dan tepat, dalam rangka merealisasikan visi besar daerah ini, terwujudnya masyarakat Morut yang Sehat, Cerdas, dan Sejahtera (SCS),” beber Delis yang juga politisi senior DPP Partai Hanura itu.

Mewakili masyarakatnya, Sekda Tinompo, De Lawento, menyampaikan warga Tinompo sangat antusias dan bergembira menyambut program Buka Desa ini. “Melalui program Buka Desa, warga mendapat kesempatan memperoleh akses pelayanan yang cepat dan tepat dari Pemda,” beber De Lawento. (AL/ APR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini